Tanpa direbus dulu, ini trik goreng paru agar empuk dan antiamis cukup dimarinasi pakai 2 bahan dapur

Tanpa direbus dulu, ini trik goreng paru agar empuk dan antiamis cukup dimarinasi pakai 2 bahan dapur
Ternyata bahan marinasinya simpel banget |

Semula, siapkan dulu potongan paru yang ingin dimasak. Letakkan paru di dalam piring, kemudian campurkan dengan irisan jahe secukupnya. Jahe inilah yang jadi salah satu bahan inti untuk memarinasi paru supaya tak bau amis dan lebih empuk. Bukan hanya jahe saja, kamu juga membutuhkan air soda.

Saat menuangkan air soda, pastikan sampai paru terendam sempurna. Kemudian, tutup paru menggunakan plastik wrap. Selanjutnya, paru harus didiamkan di dalam kulkas ataupun di suhu ruang saja selama beberapa menit.

"Diamkan selama 30-60 menit," imbuh warganet di akun YouTube Mee Official, dikutip BrilioFood pada Minggu (24/12).

Dilansir dari foodtown.com, air soda punya kadar gula dan asam cukup tinggi, sehingga ampuh mengempukkan serat-serat paru. Selain untuk paru, teknik marinasi ini juga bisa praktikkan pada daging, lho. Usai dimarinasi maksimal 60 menit, paru bisa dibilas dengan air mengalir sampai benar-benar bersih.

Tanpa direbus dulu, ini trik goreng paru agar empuk dan antiamis cukup dimarinasi pakai 2 bahan dapur

foto: YouTube/Mee Official

Kemudian, saat sudah bersih, paru siap digoreng di dalam minyak panas. Pemilik akun YouTube Mee Official mengatakan, agar paru gorengnya lebih gurih, sebelum dimasukkan ke minyak, paru tersebut ia celupkan dulu ke dalam kocokan telur yang sudah diberi sedikit garam.

"Goreng paru di api kecil kurang lebih 4 menit," jelasnya.

Tanpa direbus dulu, ini trik goreng paru agar empuk dan antiamis cukup dimarinasi pakai 2 bahan dapur

foto: YouTube/Mee Official

Setelah kedua sisi paru matang, langsung angkat dari penggorengan dan tiriskan. Dijamin, tekstur paru goreng ini empuk dan bebas bau amis. Paru pun bisa langsung disajikan atau disiram pakai tumisan sambal seperti yang dilakukan warganet di akun YouTube Mee Official ini.

Tanpa direbus dulu, ini trik goreng paru agar empuk dan antiamis cukup dimarinasi pakai 2 bahan dapur

foto: YouTube/Mee Official

Gimana, kamu tertarik mencoba trik ini atau punya trik menggoreng paru lain, nih? Mengintip kolom komentar unggahan YouTube Mee Official yang sudah ditonton 300 kali, banyak warganet yang antusias atau bahkan sudah mempraktikkan trik ini, lho.

(brl/tin)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya