Tanpa perlu direbus, ini trik bikin ayam bakar agar empuk, matang merata, dan bumbu meresap sempurna

Tanpa perlu direbus, ini trik bikin ayam bakar agar empuk, matang merata, dan bumbu meresap sempurna
YouTube/Ibu Aminn Kitchen

Brilio.net - Ayam bisa jadi salah satu pilihan lauk harian. Kalau bosan dengan olahan yang itu-itu saja, coba deh kamu bikin ayam bakar. Ayam bakar cocok banget disantap pakai nasi hangat, sayuran, serta sambal. Cara bikin ayam bakar pun terbilang mudah. Nggak cuma menggunakan arang, bisa pula dibakar di atas teflon saja, lho.

Meski terbilang mudah, namun masih banyak orang merasa gagal saat membuat ayam bakar, nih. Misalnya bumbu ayam bakar malah tidak meresap maupun teksturnya masih alot.

Sebagai solusi, sebagian orang sengaja merebus ayam dengan aneka bumbu dan rempah sebelum membakarnya. Meski efektif, cara ini berisiko membuat tekstur ayam menjadi hancur karena kematangan. Belum lagi, waktu yang dibutuhkan untuk membuat ayam bakar malah menjadi semakin lama.

Usut punya usut, ternyata ada trik praktis bikin ayam bakar tanpa harus direbus terlebih dahulu, nih. Cara ini dibagikan oleh pengguna YouTube Ibu Aminn Kitchen.

Tanpa perlu direbus, ini trik bikin ayam bakar agar empuk, matang merata, dan bumbu meresap sempurna

Lezat Dan Bikin Nagih.

Potong-potong dan cuci bersih ayam yang akan diolah. Dalam video tersebut, perempuan ini menggunakan 1 kg ayam bagian sayap dan paha.

"Sayap dan paha, ya, soalnya kadang kalau dada itu keras, makanya saya milih bagian ini," jelasnya, dikutip BrilioFood dari YouTube Ibu Aminn Kitchen pada Selasa (28/3).

Tanpa perlu direbus, ini trik bikin ayam bakar agar empuk, matang merata, dan bumbu meresap sempurna

foto: YouTube/Ibu Aminn Kitchen

Beri perasan jeruk nipis, aduk-aduk, lalu diamkan selama 30 menit. Selanjutnya siapkan bumbunya yang terdiri dari bawang bombay, garam, 3 siung bawang putih, kunyit, jahe, ketumbar, dan lada.

"Haluskan semua bahan, lalu masukkan bumbunya di dalam wadah ayam, aduk hingga merata dan kita rendam dulu selama 1 jam, ya biar meresap," ucapnya.

Tanpa perlu direbus, ini trik bikin ayam bakar agar empuk, matang merata, dan bumbu meresap sempurna

foto: YouTube/Ibu Aminn Kitchen

Apabila sudah didiamkan selama 1 jam, taruh satu per satu ayam di atas panggangan. Sisa bumbu marinasi tadi bisa dijadikan bumbu olesan juga, lho.

Tanpa perlu direbus, ini trik bikin ayam bakar agar empuk, matang merata, dan bumbu meresap sempurna

foto: YouTube/Ibu Aminn Kitchen

Jangan lupa untuk membolak-balik ayam selama proses pembakaran ini, ya. Agar matang merata, ayam bisa dibakar selama 45 hingga 60 menit. Oleskan bumbu beberapa kali agar ayam bakar semakin lezat.

Apabila sudah matang, angkat ayam bakar dari panggangan. Pindahkan satu per satu ayam bakar di atas piring. Lengkapi dengan lalapan dan sambal, ayam bakar pun siap untuk disajikan.

Tanpa perlu direbus, ini trik bikin ayam bakar agar empuk, matang merata, dan bumbu meresap sempurna

foto: YouTube/Ibu Aminn Kitchen

(brl/lut)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya