Trik masak beras yang telanjur berkutu ini hasilnya nggak bau apek, cukup pakai 1 jenis daun

Trik masak beras yang telanjur berkutu ini hasilnya nggak bau apek, cukup pakai 1 jenis daun
Mudah Ditiru. |

Dilansir BrilioFood dari TikTok @nin.diary pada Kamis (21/9), dia memilih melakukan berbagai metode sebelum beras siap dimasak. Selain itu, dia juga menambahkan satu jenis rempah daun, yakni daun pandan saat memasak beras tersebut. Aroma daun pandan yang wangi bisa membantu menghilangkan bau apek pada beras, lho.

Trik masak beras yang telanjur berkutu ini hasilnya nggak bau apek, cukup pakai 1 jenis daun

foto: TikTok/@nin.diary

Lebih jelasnya, siapkan dulu beras yang hendak dimasak. Cuci beras dengan cara diaduk dan diremas-remas menggunakan tangan.

Nah, saat beras dicampur air, kutu akan mengambang dengan sendirinya. Kamu bisa membuang air yang penuh dengan kutu tersebut. Setelah itu, cuci lagi dengan cara yang sama. Lakukan beberapa kali sampai beras benar-benar bersih dan bebas kutu.

Trik masak beras yang telanjur berkutu ini hasilnya nggak bau apek, cukup pakai 1 jenis daun

foto: TikTok/@nin.diary

Jika dirasa sudah bersih dari kutu, pindahkan beras ke panci rice cooker. Setelah itu, isi dengan air secukupnya dan tambahkan satu lembar daun pandan yang sudah diikat. Jika sudah, masak beras seperti biasa di rice cooker.

"Cuma bila tu masuk beras, dia tak kan bau hapak. Daun pandan inilah penyelamat die (cuma kalau daun pandan dimasukkan ke dalam beras, berasnya tidak akan bau apek. Nah, daun pandan inilah penyelamat beras)," terang TikTok @nin.diary.

Trik masak beras yang telanjur berkutu ini hasilnya nggak bau apek, cukup pakai 1 jenis daun

foto: TikTok/@nin.diary

Sembari menunggu nasi matang, kamu bisa coba membasmi kutu dari tempat penyimpanan beras tadi. Dalam video tersebut, pengguna TikTok @nin.diary mengaku menggunakan dua bahan dapur, yakni kayu manis dan cabai kering. Dia menggunakan satu batang kayu manis ukuran besar dan 7 buah cabai agar aromanya semakin menyengat.

Lalu masukkan keduanya ke dalam beras. Setelah itu, entak-entakkan wadah beras tersebut supaya serbuk halus yang dihasilkan oleh kutu bisa keluar. Selain menghilangkan serbuk halus, aroma menyengat dari kayu manis dan cabai akan membuat kutu pergi dengan sendirinya.

Trik masak beras yang telanjur berkutu ini hasilnya nggak bau apek, cukup pakai 1 jenis daun

foto: TikTok/@nin.diary

Menilik kolom komentar, ada banyak pengguna TikTok lain yang ikut memberikan tanggapan secara langsung. Sebagian besar mereka mengaku berterima kasih karena mendapat ilmu baru yang bermanfaat.

@nin.diary Tips untuk masak nasi yang beras berkutu #reelclasswithdhuna #reelclass #berasberkutu #tipsmasaknasi #kutuberas #petua She Share Story (for Vlog) -

"terbaikkk tips dia, terima kasih kongs," ungkap TikTok @suhaidasahabudin.

"seteres kalau beras ada kutu... tips yg bagus," papar TikTok @bybieha.

"Nanti nak cubalah tips izzy ni, tq," kata TikTok @shashuee.

"terima kasih sahabat sharing ilmu," ujar TikTok @saffiya130130.

"terbaikkk tips dia, terima kasih kongsi," komentar akun TikTok @suhaidasahabudin.

Trik masak beras yang telanjur berkutu ini hasilnya nggak bau apek, cukup pakai 1 jenis daun

Trik masak beras yang telanjur berkutu ini hasilnya nggak bau apek, cukup pakai 1 jenis daun
© 2023 brilio.net/Rakha Kharista

(brl/lut)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya