Cara membuat spaghetti panggang ala rumahan, cocok jadi ide jualan
Brilio.net - Spaghetti panggang sekarang jadi kreasi masakan kekinian yang sedang hits. Nggak perlu beli mahal-mahal, kamu juga bisa membuatnya sendiri di rumah. Meski ala rumahan, namun spaghetti panggang ini rasanya nggak kalah nikmat dari brand ternama. Selain cocok buat sajian keluarga, spaghetti panggang juga bisa jadi ide jualan. Berikut resep lengkapnya, dilansir BrilioFood dari akun Instagram @wawawiati.
foto: Instagram/@wawawiati
Bahan:
- 250 gr spaghetti direbus dengan air secukupnya sampai lentur dan lunak. Tambahkan sedikit minyak dan garam pada air rebusan
- 150 gr daging sapi cincang atau kornet atau sosis sapi dirajang halus
- 1 buah bawang bombay ukuran kecil, dicincang halus
- 250 gr saus bolognese
- 2 sdm saus tomat
- 2 adm saus cabai
- 5 sdm saus putih
Cara membuat:
1. Tumis bawang bombay dengan sedikit margarin sampai layu dan harum. Masukkan daging cincang atau sosis tumis sampai matang. Masukkan saus bolognese, saus tomat dan saus cabe. Aduk rata.
2. Tambahkan sedikit air supaya tidak terlalu kental. Masukkan spaghetti. Aduk rata. Matikan api. Tambahkan 5 sdm saus putih. Aduk rata.
3. Tuang ke dalam pinggan atau wadah tahan panas yang telah dioles margarin. Ratakan lalu tuang sisa saus putih di atasnya, ratakan. Tambahkan parutan keju mozarella atau quick melt di atasnya. Panggang sampai permukaannya kecokelatan.
Bahan saus putih:
- 1/2 bawang bombay cincang halus (optional)
- 1 siung bawang putih, cincang halus (optional)
- 1/4 sdt merica bubuk
- Sejumput garam
- 1 sdm skm (optional)
- 3 sdm terigu
- 2 sdm mentega
- 500 ml susu cair
- 80 - 100 gr keju cheddar atau quick melt, parut
- Beberapa lembar daun seledri cincang halus (opsinal)
Cara membuat:
1. Panaskan mentega, tumis duo bawang sampai layu, masukkan terigu aduk sampai rata dan berwarna pirang. Tuangi susu sedikit demi sedikit sambil diaduk cepat supaya tidak bergumpal.
2. Masukkan keju, garam dan sisa bahan lainya. Masak sampai kental dan meletup-letup. Kalau kekentalan boleh ditambah susu. Matikan api.
(brl/mal)
RECOMMENDED ARTICLES
- 13 Resep olahan spaghetti ala rumahan, simpel dan bikin kenyang
- 9 Trik Donna Harun bikin spageti saus tomat tahu, lezat dan simpel
- 17 Resep pasta carbonara sederhana ala rumahan, gurih dan creamy
- 7 Trik membuat saus pasta homemade ala Denada, rasanya otentik
- 11 Cara membuat spaghetti tanpa susu, enak dan tetap gurih
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas