Resep semur ayam simpel ala rumahan, enak dan menggugah selera
Brilio.net - Cara memasak semur tergolong mudah, hanya saja menu ini membutuhkan waktu yang lebih lama. Ayam dimasak rebus lebih dari 15 menit supaya empuk dan meresep bersama bumbu. Menghasilkan cita rasa lezat dan bikin nagih. Sayang kalau kamu cuma makan dengan sedikit porsi nasi putih. Tak perlu lagi menunggu lama, segera bikin semua ayam. Resep hidangan menggugah selera ini sudah BrilioFood kutip dari akun Instagram @dewirmynt_.
foto: Instagram/@dewirmynt_
Bahan:
- 1 kg ayam
- 1 batang sereh, memarkan
- 2 ruas lengkuas, memarkan
- 2 ruas jahe, memarkan
- 3 lembar daun salam
- Kecap manis
- 2 sendok sayur minyak goreng
- 2 sdt garam
- 1 sdt penyedap rasa
Bumbu halus:
- 3 cabai merah keriting
- 3 cabai rawit merah
- 6 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 1 ruas kunyit
- 1 bungkus lada bubuk
- 2 sdt ketumbar
- 3 buah kemiri
Cara membuat:
1. Cuci bersih ayam.
2. Panaskan minyak goreng. Masukkan bumbu yang sudah dihaluskan. Aduk hingga harum.
3. Masukkan bahan yang sudah dimemarkan. Tambahkan garam dan micin.
4. Masukkan ayam yang sudah dicuci bersih, aduk.
5. Tambahkan air sampai ayam agak terendam. Aduk hingga rata.
6. Diamkan sampai ayam empuk dan sesekali diaduk.
7. Masukkan kecap manis, aduk lagi hingga rata.
8. Diamkan hingga air sedikit menyusut.
RECOMMENDED ARTICLES
- 11 Resep olahan jantung pisang kuah, gurih dan sedap
- 19 Resep bihun kuah simpel, cocok disantap saat musim hujan
- 13 Resep bumbu sop ayam, gurih, praktis, dan bikin nagih
- Resep pindang patin goreng, segar, lezat, gurih
- 13 Cara membuat bumbu semur ayam, mudah dan sederhana
- Resep sup daging kacang tanah, kuahnya menyegarkan
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas