Resep gulai udang telur, gurih dan bumbunya nendang
Brilio.net - Gulai nggak melulu berbahan dasar daging sapi, kambing, maupun ayam. Kamu bisa bikin gulai ekonomis dari udang dan telur. Santannya yang kental bikin rasanya gurih dan nikmat. Kombinasi telur dan udang juga bikin menu ini kaya protein. Berikut resep lengkapnya, dilansir BrilioFood dari akun Instagram @dhiny_gallery.
foto: Instagram/@dhiny_gallery
Bahan:
- 250 gr udang
- 6 butir telur
- 1 ons buncis
- 250 ml santan kental
- 200 ml santan encer
- 1 daun salam
- 1 btg serai
- 1 lbr daun kunyit
- 1 ruas lengkuas geprek
- 2 lbr daun jeruk
Bahan halus:
- 7 butir bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 1 ruas kunyit
- 1 ruas jahe
- 1 sdm ketumbar bubuk
- Cabai rawit sesuai selera (optional)
- 3 sdm cabe giling halus
- Garam secukupnya
Cara membuat:
1. Tumis bumbu halus berserta daun-daun, serai dan lengkuas hingga wangi.
2. Jika bumbu sudah matang, masukkan santan encer dan santan kental, aduk terus hingga santan mendidih.
3. Jika santan sudah mendidih, kecilkan api, masukkan udang, buncis dan telur.
4. Masak hingga matang dan keluar minyak.
(brl/mal)
RECOMMENDED ARTICLES
- Resep menu sahur gulai ikan kuah belimbing, simpel tanpa santan
- Resep gulai nangka muda rumahan, bumbunya nendang khas masakan Padang
- 13 Resep bumbu gulai ayam, gurih, sedap, dan bumbu meresap
- 9 Resep gulai daun singkong ala restoran Padang, gurih dan kental
- 11 Resep gulai udang rumahan, anti amis dan mudah dibuat
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas