6. Daging sapi.

foto: pexels.com

Saat sakit, meskipun kamu mengonsumsi makanan dengan porsi yang lebih sedikit dibanding biasanya, namun pastikan asupan yang dikonsumsi mengandung gizi dan nutrisi. Menurut medicalnewstoday.com, daging sapi mengandung protein dan vitamin B12 yang tinggi, sehingga bisa mempercepat proses penyembuhan dan menghilangkan rasa pahit di lidah.

7. Ikan.

foto: pexels.com

Saat lidah terasa pahit, konsumsilah berbagai bahan makanan yang mengandung protein tinggi namun tetap rendah lemak jahat. Hal itu bisa kamu temukan di ikan. Dilansir dari webmd.com, ikan merupakan sumber protein yang tinggi namun tetap rendah kalori.

8. Tempe.

foto: pexels.com

Dilansir dari healthline.com, tempe merupakan sumber protein nabati yang baik bagi tubuh. Oleh karenanya kamu bisa mengonsumsi tempe sebagai pilihan alternatif untuk penetralisir rasa pahit di lidah saat sakit. Kamu bisa mengolah tempe dengan cara direbus untuk merasakan manfaatnya secara maksimal.

9. Kacang-kacangan.

foto: pexels.com

Aneka jenis kacang-kacangan merupakan bahan makanan yang mengandung protein tinggi. Dilansir dari healthline.com, kandungan protein tertinggi ada pada kacang almond. Dalam ukuran 35 gram kacang almond terdapat protein sebanyak 7 gram. Kamu bisa memilih kacang-kacangan ini sebagai camilan saat sakit. Selain memancing nafsu makan, kandungan protein di dalamnya dapat mempercepat proses penyembuhan.

10. Lemon.

foto: pexels.com

Salah satu cara untuk menetralisir rasa pahit di lidah saat sakit adalah mengonsumsi lemon. Dilansir dari healthline.com, buah satu ini merupakan salah satu sumber vitamin C yang baik. Selain mengurangi rasa pahit, ia juga bisa dimanfaatkan untuk menjaga daya tahan tubuh.