Brilio.net - Pada dasarnya, ceker memiliki rasa gurih dan tekstur kenyal. Apalagi jika dimasak dengan aneka bumbu, menyantapnya akan memberikan sensasi nikmat tersendiri.

Namun di balik kelezatan ceker, bahan satu ini sebenarnya cukup sulit diolah, lho. Apalagi bagi orang yang belum terbiasa memasak ceker, terkadang hasilnya justru alot dan tidak kenyal. Hal ini lantaran ceker dimasak dengan cara yang kurang tepat.

Pada dasarnya, ceker memang harus diolah dengan cara direbus terlebih dahulu. Perebusan ini bertujaun untuk membuat ceker lebih empuk. Namun mengingat teksturnya yang keras saat masih mentah, perebusan ceker biasanya memerlukan waktu yang lama, hingga berjam-jam.

Namun di balik itu, ada teknik lain yang bisa dilakukan untuk mempersingkat waktu perebusan, yakni dengan merebus ceker pakai panci presto. Panci bertekanan tinggi ini bisa membuat ceker empuk dalam waktu 10-15 menit saja, lho. Oleh sebab itu, banyak orang mengandalkan alat ini untuk merebus ceker.

Namun jika di rumah sedang tidak ada panci presto, kamu tak perlu khawatir. Ada sebuah teknik lain yang bisa diterapkan saat hendak merebus ceker agar empuk. Teknik ini pernah dibagikan oleh pengguna TikTok @monggodahar2.

Melalui salah satu video yang diunggah, dia mengaku hanya membutuhkan waktu 5 menit saja untuk merebus ceker. Dengan durasi tersebut, ceker tetap bertekstur empuk dan lembut. Tak hanya itu, untuk merebus ceker dengan metode ini, kamu hanya perlu menggunakan panci biasanya yang ada di rumah.