Brilio.net - Sup biasanya dianggap sebagai hidangan hangat yang bikin tubuh nyaman saat mengonsumsinya. Apalagi saat cuaca sedang dingin. Umumnya, sup dimasak menggunakan bahan-bahan seperti bumbu rempah, sayuran, daging hewani, dan lain-lain. Namun, apa jadinya kalau sup dimasak pakai bahan yang nggak biasa?

Ternyata ada, lho, sejumlah sup dari berbagai negara yang dibuat dari bahan-bahan nggak biasa. Bahkan, sering dianggap ekstrem karena ada yang dibuat dari kalajengking, kelelawar, kura-kura, dan masih banyak lagi.

Salah satu negara yang paling banyak memiliki hidangan sup dengan bahan aneh adalah China. Nggak heran, di negara Tirai Bambu satu ini memang terkenal akan keunikan ragam masakannya. Ada pula negara-negara lainnya yang hidangan supnya tak kalah aneh.

Penasaran apa saja hidangan sup yang tak biasa tersebut? Berikut sup khas sembilan negara yang pakai bahan ekstrem, dilansir BrilioFood dari berbagai sumber, Selasa (23/11).

1. Kalajengking biasanya ditakuti lantaran memiliki racun. Namun China bagian selatan punya hidangan sup pakai hewan satu ini, lho.

foto: Instagram/@_kevinyang_

2. Palau, negara di kepulauan Samudera Pasifik punya hidangan sup dari kelelawar. Bahkan, kelelawar ini masih berbentuk utuh saat disajikan.

foto: Instagram/@realtobereats

3. Di Vietnam ada sup bernama tiet cahn. Kuah sup ini dibuat menggunakan darah dari bebek, angsa, atau babi.

foto: Instagram/@vietnam_motorbike_tours_anhwu

4. Shirako sup khas Jepang dibuat menggunakan kantung sperma ikan, lho. Biasanya warga Negeri Sakura ini menyantapnya saat musim dingin.

foto: Instagram/@go_go_stan

5. Nikaragua, negara di Amerika Tengah ini punya hidangan sup yang juga ekstrem, yakni sup iguana.

foto: Instagram/@lalo__trejo

6. Sup asal Hungaria ini menggunakan testis ayam sebagai bahan utama. Usut punya usut, sup ini dipercaya bisa meningkatkan kejantanan pria, lho.

foto: Instagram/@stevieho30

7. Masyarakat Laos biasa mengonsumsi telur semut yang dimasak menjadi sup. Masakan satu ini memiliki cita rasa yang cenderung asam.

foto: Instagram/@yushbombn

8. Sup kura-kura ini dapat ditemukan di China maupun Singapura. Namun, sejumlah negara menyayangkan adanya sup dengan bahan ini karena bisa mengancam populasi kura-kura.

foto: Instagram/@lin.gstagram

9. Di Tazmania, lebih tepatnya gunung Kilimanjaro punya hidangan sup yang cukup aneh. Selain dari buah dan kacang-kacangan, sup ini juga menggunakan tanah.

foto: Instagram/@keikotanzania