Brilio.net - Kulkas dan freezer umumnya digunakan untuk mengawetkan stok makanan dan masakan, salah satunya adalah sambal. Bukan tanpa alasan, suhu dingin di dalam kulkas memang bisa menghambat pertumbuhan bakteri penyebab pembusukan. Dengan begitu, sambal pun bisa tahan lebih lama.

Jika ingin masa simpannya lebih lama, kamu bisa meletakkan sambal di freezer. Namun nantinya sambal dapat berubah jadi beku. Jika sudah begitu, sambal jadi kurang lezat saat disantap dan rasanya pun bisa berubah.

Seorang pengguna YouTube bernama Yvonne Brilhart pun membagikan sebuah cara sederhana mengawetkan sambal. Melalui salah satu unggahannya, dia mengaku tidak mengandalkan freezer untuk membuat sambalnya bisa tahan lama hingga berbulan-bulan lamanya.