6. Iga lekoh.
foto: Instagram/@resepmasakanrumah
Bahan:
- 1 kg iga sapi, rebus atau presto
- 3 lembar daun jeruk
- 2 batang serai geprek
- 1 buah asam kandis
- 1 lembar daun kunyit simpul
- Air kaldu bekas rebusan atau presto secukupnya
- Garam, gula, dan penyedap jamur, secukupnya
- Minyak goreng secukupnya
Bumbu tumis:
- 7 siung bawang putih
- 11 siung bawang merah
- 50 gr cabai merah besar
- 50 gr cabai rawit
- 5 buah kemiri
- 1 ruas jahe
- 1 ruas lengkuas
- 1 ruas kunyit
- 1 sdt merica
- 1 sdt ketumbar
Cara membuat:
1. Haluskan bumbu yang telah ditumis, lalu tumis lagi hingga harum beserta daun jeruk, serai, daun kunyit, dan asam kandis. Kemudian tambahkan air kaldu bekas rebusan iga.
2. Masukkan iga, beri garam, gula, dan penyedap jamur, aduk rata dan koreksi rasa.
3. Ungkep hingga bumbu meresap. Matikan dan sajikan.
7. Iga bumbu kecap pedas.
foto: Instagram/@dapoor.caca
Tak perlu pakai daun salam atau jambu, ini cara rebus iga sapi agar empuk dalam 30 menit tanpa presto
Bahan:
- Iga sapi 1 kg, cuci bersih dan rebus hingga empuk
- Minyak untuk menumis
- Air kaldu 600-800 ml
Bumbu:
- 5 siung bawang putih, geprek
- 1,5 bombay, iris memanjang
- 1 sdt merica
- 7-8 sdm kecap manis
- 3 sdm kecap asin
- 3 sdm saus tiram
- 2 sdm saus tomat
- 15 buah cabai rawit, 5 iris dan 10 utuh
- Garam dan gula secukupnya
Cara membuat:
1. Tumis bawang hingga harum, lalu masukkan masukkan merica, kecap manis, asin, saus tiram, saus tomat, dan cabai rawit. Aduk rata.
2. Tambahkan air kaldu dari rebusan iga, didihkan.
3. Masukkan rebusan iga, bumbuin dengan garam gula, aduk rata. Tunggu hingga bumbu meresap dan koreksi rasa.
8. Asem-asem iga sapi.
foto: Instagram/@yuli_susie
Bahan :
- 1/2 kg daging sapi bagian kisi, rawonan, iga sapi atau buntut
- Air untuk merebus daging, sisakan air kaldu rebusan daging 2 liter
- 2 batang serai, geprek
- 2 lembar daun salam kering
- 4 lembar daun jeruk
- 1/2 telunjuk laos
- Cabai kecil utuhan secukupnya
- 1 buah tomat sedang, bisa ditambahkan 2 buah belimbing wuluh ukuran sedang
- 1 batang sedang daun bawang, iris sesuai selera
- Bawang goreng untuk taburan
- 4 sdm kecap manis
- 1/4 sdt kunyit bubuk desaku
- 1/4 sdt merica bubuk
- 1/2 sdt ketumbar bubuk desaku
- Kaldu bubuk dan garam secukupnya
Bumbu iris yang ditumis :
- 5 siung bawang putih
- 8 siung bawang merah
- Cabai hijau besar atau cabai merah besar
- cabai kecil secukupnya
Cara membuat:
1. Didihkan air lalu masukkan daging, masak sekitar 10 menit dan buang air rebusan, masak kembali daging menggunakan air rebusan yang baru.
2. Setelah mendidih kembali masukkan aneka rempah daun, masak di api sedang tidak terlalu besar agar sari kaldu daging benar-benar keluar, setelah daging empuk potong sesuai selera dan masak kembali daging.
3. Masukkan bumbu iris tumis yang udah dibuang minyaknya agar kuah tidak terlalu berminyak, beri merica bubuk, kunyit bubuk, garam, kaldu bubuk, gula merah, irisan cabai besar hijau dan tomat, cabai kecil utuhan, dan irisan daun bawang, masak kembali lalu koreksi rasa dan angkat.
9. Krengsengan iga sapi.
foto: Instagram/@whitecancan
Bahan:
- 1500 gr iga sapi
- 15 cabai rawit oreng, iris
- 10 cabai kriting hijau, iris
- 6 cabai kriting merah, iris
- 4 lembar daun salam
- 1 sdm petis udang
- 6 sdm kecap manis
- 1/2 sdt merica bubuk
- 1/2 sdt asam jawa
- 1 sdm gula pasir
- Masako sapi secukupnya
Bumbu ulek:
- 25 cabai rawit orange
- 6 buah cabai kriting merah
- 3 buah kemiri
- 7 siung bawang merah
- 5 siung bawang putih
Cara membuat:
1. Cuci bersih iga sapi, sisihkan.
2. Tumis bumbu ulek hingga matang dan harum masukan cabai iris dan daun salam aduk lalu beri air sedikit masukan iga sapi, asam jawa, petis udang, gula pasir, merica bubuk, dan sedikit masako. Aduk lagi dan tambahkan air hingga iga sapi terendam air.
3. Saat air tinggal setengah tes rasa jika kurang gula tambah kecap kurang asin, tambah masako sapi.
4. Masak iga sapi hingga airnya kering, aduk, angkat dan sajikan dengan taburan bawang goreng.
10. Pindang iga sapi.
foto: Instagram/@reseppraktisharian
Bahan:
- 750 gr iga sapi
- 1 liter air
- 2 batang serai, geprek
- 2 ruas jari lengkuas, geprek
- 2 lembar daun jeruk, sobek
- 3 lembar daun salam
- 1 sdt garam
- 3/4 sdt gula pasir
- 3-4 sdm air asam
- 7 buah cabai rawit merah
- 1 sdm kecap manis
- 900 ml air diambil dari sisa kaldu rebusan iga
- 7 pucuk daun kemangi
Bumbu halus:
- 5 butir bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 2 ruas jari kunyit
- 8 buah cabai keriting
Cara membuat:
1. Masukkan iga ke dalam panci presto, tuang air, masak selama 30 menit dari sejak panci mendesis. Matikan kompor.
2. Diamkan hingga mendingin. Buka tutup panci, angkat iga, saring air rebusan nya, sisihkan.
3. Siapkan wajan atau panci, rebus air kaldu iga, masukkan iga, tambahkan daun salam, serai, daun jeruk, dan lengkuas, masak hingga mendidih, tambahkan bumbu halus. Masak hingga hilang bau langunya. Tambahkan belimbing wuluh, gula dan garam.
4. Masak hingga mendidih dan empuk, terakhir masukkan cabai rawit utuh. Masak hingga mendidih, masukkan daun bawang. Angkat dan sajikan.
11. Iga cabai jeletot.
foto: Instagram/@bubu.elgazanio
Bahan:
- 1 kg iga sapi
- 2 papan petai atau secukupnya
Bumbu:
- 10 buah cabai merah keriting
- 8 buah cabai rawit merah
- 10 siung bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 3 butir kemiri sangrai
- 1 batang serai, geprek
- 3 lembar daun salam
- 1 ruas jempol lengkuas, geprek
- 1/2 ruas jahe
- 2 lembar daun jeruk
- 4 butir cengkih
- 1/4 butir pala, haluskan
- Lada bubuk secukupnya
- Garam dan gula secukupnya
- 4 sdm kecap pedas manis
- 2 sdm saus tiram
Cara membuat:
1. Cuci bersih iga, rebus dengan api besar sebentar sampai buih dan kotoran naik ke permukaan, buang air rebusannya, tiriskan.
2. Siapkan rebusan kedua, air secukupnya smpai iga terendam, tambahkan lengkuas, jahe, 1 lembar salam, sereh, pala, dan cengkih, masak dengan api kecil sampai iga empuk. Sisihkan kaldu rebusan.
3. Haluskan bumbu cabai keriting, cabai rawit, bawang merah, bawang putih, kemiri, tumis sampai harum. Masukkan daun jeruk dan daun salam sisa, kecap, saus tiram, garam, gula, dan lada bubuk, aduk rata.
4. Masukkan iga yang sudah direbus, tambahkan kuah kaldu secukupnya, aduk sampai rata, tutup. Masak dengan api sedang sampai kuah agak surut.
5. Terakhir masukkan petai, aduk rata sampai agak layu, tes rasa, angkat dan hidangkan.
12. Iga sapi lada hitam.
foto: Instagram/@kartikadews
Bahan :
- 1 kg iga sapi, cuci bersih
- 300 ml air
- 2 cm jahe, memarkan
- 1 buah bawang bombay, iris panjang
- 1/2 buah bawang bombay, rajang halus
- 5 butir bawang putih, rajang halus
- 1 batang daun bawang, iris kasar
- 1 sdt merica hitam, giling kasar
- 2 sdm margarin
Bahan rendaman:
- 2 sdm minyak goreng
- 1 sdm minyak wijen
- 3 sdm saus tiram
- 5 sdm saus sambal
- 1 sdm kecap asin
- 2 sdm tepung sagu, larutkan dengan 2 sdm air
Cara membuat:
1. Rebus iga sapi dengan air dan jahe,. Bisa menggunakan panci presto atau panci biasa.
2. Campur semua bahan rendaman. Aduk rata.
3. Setelah iga masak, saring iganya. Sisihkan.
4. Panaskan wajan, masukkan margarin. Tumis bawang putih dan bawang bombay sampai harum.
5. Tambahkan bahan rendaman. Kecuali larutan tepung sagu. Aduk rata.
6. Masukkan iga sapi. Aduk rata. Cicipi garam dan gulanya.
7. Taburkan merica hitam dan masukkan larutan sagu. Menjelang diangkat taburkan daun bawang.
13. Woku iga sapi.
foto: Instagram/@yuli_susie
Bahan :
- 500 gr iga sapi
Bumbu halus:
- 15 buah cabai rawit
- 6 buah cabai keriting
- 1 ruas kunyit
- Sedikit jahe
- 3 butir kemiri
- 6 siung bawang merah
- 1 siung bawang putih
- Garam
- Gula
- 1 batang serai, geprek
- 2 buah cabai merah besar, iris serong
- 2 lembar daun kunyit muda, buang tulang daun dan iris halus
- 2 lembar daun salam
- 300 ml air
Cara membuat:
1. Tumis bumbu halus sampai wangi. Tambahkan serai dan daun salam.
2. Masukkan iga sapi tumis sebentar, tuang air. Masak dengan api kecil sampai daging empuk kurang lebih 30 menit.
3. Tambahkan daun kunyit dan cabai/ Beri garam dan gula, test rasa.
Magang/Himmatul Ahsana