Brilio.net - Menu takjil manis sekaligus buat mengganjal perut sebelum makan besar, es cincau hijau bisa jadi pilihan tepat. Kamu bisa menyajikan minuman ini pakai es batu biar lebih dingin. Tapi kalau nggak mau pakai es, tetap segar lho. Nggak perlu cemas, cara membuat es cincau hijau ini sangat mudah. Berikut BrilioFood lansir resep dan cara membuat es cincau hijau dari akun Instagram @agnesisanti.

foto: Instagram/@agnesisanti

Bahan:
- 40 lembar daun cincau
- 300 ml air matang
- Santan pati
- Pandan
- Gula merah atau Jawa
- Es batu

Cara membuat:
1. Ambil beberapa lembar daun cincau. Remas-remas, tambahkan air matang. Remas lagi sampai mulai mengental. Saring seperti memeras santan.
2. Diamkan beberapa jam atau semalaman.
3. Rebus santan lalu campur dengan daun pandan.
4. Rebus gula merah atau gula Jawa.
5. Tuang santan ke dalam gelas. Masukkan air gula dan cincau hijau. Tambahkan es batu.