Brilio.net - Sawi hijau atau caisim sering jadi sayur pelengkap bakso dan mi ayam. Ternyata, sayur yang kaya vitamin A, C dan K ini juga cukup nikmat dimasak dengan cara ditumis bareng sosis dan jagung manis. Pakai bumbu dasar dan saus tiram, rasanya yang lezat bikin makan auto nambah. Yuk, eksekusi resepnya, dilansir BrilioFood dari @yscooking.

foto: Instagram/@yscooking

Bahan:
- 1 ikat caisim
- 1 jagung manis
- 2 buah sosis
- 2 siung bawang putih, iris
- 2 siung bawang merah, iris
- 2 buah cabai merah
- 1 sdm saus tiram
- 1 sdm kecap ikan
- Garam dan merica

Cara membuat:
1. Tumis duo bawang dan cabai sampai harum. Masukkan sosis, tumis sebentar.
2. Masukkan jagung, tumis sampai setengah matang.
3. Masukkan caisim dan bumbu. Masak sampai matang. Sajikan.