Tak perlu dimasak lagi, begini cara menghangatkan nasi sisa di rice cooker pakai 1 alat

Tak perlu dimasak lagi, begini cara menghangatkan nasi sisa di rice cooker pakai 1 alat
Mudah banget ditiru |

"Kalau malam-malam ada sisa nasinya banyak, itu mau dimasukin kulkas, besok paginya agak ribet kalau ngukus lagi. Terus kita nggak punya microwave, kan. Dan aku pernah coba kayak gitu (menambahkan air dan ditanak ulang), bawahnya jadi lengket di rice cooker-ku," terang pemilik akun dikutip BrilioFood dari TikTok @dapurucipalupi, Kamis (21/9).

Tak perlu dimasak lagi, begini cara menghangatkan nasi sisa di rice cooker pakai 1 alat

foto: TikTok/@dapurucipalupi

Jadi untuk menghangatkan nasi sisa, dia cukup meletakkan nasi di rice cooker (tempat semula nasi ditanak dan disimpan). Setelah itu, siram dengan sedikit air supaya nasi lebih lembap dan nggak kering. Nah, takaran nasi ini bisa disesuaikan dengan tingkat kekeringan nasi, ya. Jika nasi sangat kering, maka air yang dipakai bisa lebih banyak.

Tak perlu dimasak lagi, begini cara menghangatkan nasi sisa di rice cooker pakai 1 alat

foto: TikTok/@dapurucipalupi

Setelah diberi air, langsung tutup permukaan nasi menggunakan plastik. Dia mengaku menggunakan plastik yang food grade atau aman untuk makanan. Namun jika ragu, pengguna TikTok tersebut menyarankan untuk menggunakan alat lain seperti daun pisang, kertas nasi, atau alumunium foil.

Tak perlu dimasak lagi, begini cara menghangatkan nasi sisa di rice cooker pakai 1 alat

foto: TikTok/@dapurucipalupi

Jika sudah, pasang kabel rice cooker di steker (colokan listrik). Lalu tutup rice cooker dan biarkan dalam mode 'warm' (menghangatkan), bukan 'cook' (memasak). Cukup diamkan selama beberapa jam saja. Dengan begitu, nasi akan hangat dan pulen tanpa meninggalkan kerak, sehingga lebih enak disantap.

Tak perlu dimasak lagi, begini cara menghangatkan nasi sisa di rice cooker pakai 1 alat

foto: TikTok/@dapurucipalupi

Sejak diunggah pada 27 Juli lalu, video ini sudah ditonton lebih dari 20 ribu kali. Siapa sangka, ada banyak warganet TikTok yang tertarik dan mengungkapkan terima kasih karena mendapat informasi baru yang bermanfaat. Di sisi lain, ada juga warganet yang memberikan trik lain dalam menghangatkan nasi sisa.

"makasih infonya kak," sahut TikTok @user9660045430945.

"thanks infox mak," kata TikTok @niarajjaniar.

"kl caraku..pake baskom plastik yg tahan panas..nasi masukin baskom..taruh di dlm panci majicom yg sdh diisi air sdkit..majikom dlm posisi warm," tutur TikTok @user8369288608818.

@dapurucipalupi Tips Menghangatkan Nasi Sisa di Rice Cooker #tipsnasi #tipsmasaknasi #tipsmasaknasidiricecooker #tipsnasitidakkering #voiceeffects suara asli - ucipalupi - Dapur Ucipalupi

(brl/tin)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya