Tanpa jarum atau air hangat, ini trik mengeluarkan duri ikan di tangan pakai 1 bahan dapur

Tanpa jarum atau air hangat, ini trik mengeluarkan duri ikan di tangan pakai 1 bahan dapur
YouTube ANAK DESA KREATIF

Brilio.net - Ikan memiliki kandungan protein tinggi. Dilansir dari healthline.com, protein berguna untuk sumber energi dan meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

Untuk menyerap nutrisinya, kamu bisa mengolah ikan menjadi berbagai hidangan. Misalnya digoreng, dibakar, dikukus, hingga dijadikan pepes.

Meski bergizi dan bisa diolah jadi banyak menu, sebagian orang masih enggan mengolah ikan sendiri di rumah. Bukan karena bingung memilih bumbunya, melainkan tidak tahu cara membersihkan ikan dengan benar.

Usut punya usut, ikan memang harus dibersihkan secara maksimal sebelum diolah. Hal ini bertujuan agar hasil olahan ikan terasa enak dan nggak amis.

Proses membersihkan ikan pun terkadang membutuhkan waktu lama. Kalau dilakukan secara asal pun, bisa-bisa duri ikan malah mengenai tangan. Meskipun bentuknya kecil, namun duri ini bisa menimbulkan infeksi kalau dibiarkan menusuk tangan, lho.

Untuk mengeluarkan duri dari tangan, umumnya orang memanfaatkan jarum. Kemudian duri tersebut dipaksa keluar dari tangan. Ada juga yang merendam tangan yang tertusuk duri ikan dengan air hangat.

Tapi, selain pakai jarum dan air hangat, ternyata ada cara lain untuk mengeluarkan duri ikan dari tangan, lho. Cara ini ditunjukkan oleh pengguna YouTube ANAK DESA KREATIF.

Tanpa jarum atau air hangat, ini trik mengeluarkan duri ikan di tangan pakai 1 bahan dapur

Mudah Ditiru.

Di salah satu videonya, warganet satu ini hanya menggunakan satu bahan dapur saja, yakni bawang merah.

Dilansir dari livescience.com, bawang merah menjadi salah satu bahan alami yang bisa membuat kulit membengkak. Oleh karena itu, duri ikan pun nantinya bisa keluar dengan sendirinya.

Nah, ada beberapa cara yang bisa dilakukan. Pertama, kupas lalu tumbuk halus bawang merah. Kemudian oleskan bawang merah halus ke bagian tangan yang terkena duri.

"Pastikan air bawang merah meresap masuk ke dalam kulit yg terkena duri," jelasnya, dikutip BrilioFood dari YouTube ANAK DESA KREATIF pada Rabu (24/5).

Tanpa jarum atau air hangat, ini trik mengeluarkan duri ikan di tangan pakai 1 bahan dapur

foto: YouTube/ANAK DESA KREATIF

Cara kedua, iris-iris bawang merah yang sudah dikupas kulitnya. Lalu letakkan irisan bawang merah ke area tangan yang terkena duri. Agar tidak terjatuh, rekatkan irisan bawang putih dengan isolasi.

"Tunggu beberapa jam, biasanya duri akan keluar ke permukaan kulit. Bahkan biasa juga ketika dibuka, durinya sudah menempel di bawang merah," tuturnya lebih lanjut.

Tanpa jarum atau air hangat, ini trik mengeluarkan duri ikan di tangan pakai 1 bahan dapur

foto: YouTube/ANAK DESA KREATIF

Nah, nggak perlu panik lagi kan kalau mengalami kejadian duri ikan menempel di tangan. Cara ini juga bisa dipraktikkan saat ingin mengeluarkan duri di bagian tubuh lainnya seperti kaki.

"Sangat bermanfaat mas bro." tulis akun YouTube Ahmad Faisol.

"mantul," ujar akun YouTube LEYYES GROUP GUANYIN.

"Manfaat banget, Terus berkarya, sukses bang," ucap akun YouTube wasino 5758.

"Meskipun udah dalem, pake cara ini juga bisa ternyata," sahut akun YouTube Historia Reiss.

"Semoga berhasil," timpal akun YouTube Taufik Hidayat.

(brl/lut)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya