Trik menyimpan tauge tanpa kulkas, tak berlendir dan busuk lebih dari tiga hari

Trik menyimpan tauge tanpa kulkas, tak berlendir dan busuk lebih dari tiga hari
Mudah Ditiru. |

Seorang pengguna YouTube bernama Lirim membagikan trik menyimpan tauge tanpa kulkas. Dilansir BrilioFood dari YouTube Lirim pada Selasa (7/2), trik menyimpan tauge tersebut sangat sederhana.

Trik menyimpan tauge tanpa kulkas, tak berlendir dan busuk lebih dari tiga hari

foto: YouTube/Lirim

Siapkan tauge segar yang kering, tak perlu dicuci terlebih dahulu. Bukan tanpa alasan, kalau dicuci justru membuat tauge cepat membusuk, lho. Tapi jika dirasa tauge kotor, cukup ambil bagian-bagian yang kotor tersebut dengan tangan.

Trik menyimpan tauge tanpa kulkas, tak berlendir dan busuk lebih dari tiga hari

foto: YouTube/Lirim

Setelah itu siapkan kertas. Lalu letakkan tauge di kertas tersebut. Bungkus tauge hingga seluruh bagian tertutup kertas. Dalam video tersebut, Lirim menjelaskan lebih lanjut fungsi dari penggunaan kertas ini.

"Kadar air tauge dapat diserap oleh kertas, sehingga tauge tetap kering dan awet," terangnya.

Trik menyimpan tauge tanpa kulkas, tak berlendir dan busuk lebih dari tiga hari

foto: YouTube/Lirim

Namun pastikan kertas yang dipakai bukan kertas koran atau kertas yang mengandung coretan tinta, ya. Pasalnya, tinta justru bisa luntur dan mengenai tauge. Zat berbahaya pada tinta ini tentu tidak boleh dikonsumsi.

Nah, tauge yang sudah dibungkus kertas ini bisa diletakkan di tempat yang kering. Jika kertas mulai basah tapi tauge belum akan dikonsumsi, ganti kertasnya dengan yang baru.

Kondisi kertas kering ini akan membuat tauge jadi tidak mudah busuk. Karena pada dasarnya, ketika kondisinya lembap, tauge akan mudah berair dan berlendir saat disimpan. Jadi asalkan kertas tetap kering, tauge bisa awet lebih dari tiga hari walau tidak disimpan dalam kulkas.

(brl/lut)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya