13 Resep olahan ikan patin pedas untuk buka puasa, menggugah selera

13 Resep olahan ikan patin pedas untuk buka puasa, menggugah selera
Sesuaikan Tingkat Pedas Dengan Selera. |

8. Pesmol ikan patin.

13 Resep olahan ikan patin pedas untuk buka puasa, menggugah selera

foto: Instagram/@yzmalicious

Bahan:
- 500 gr ikan patin
- 3 lembar daun jeruk
- 1 lembar daun salam
- 1 batang sereh, geprek
- Bawang merah, biarkan utuh
- Rawit merah, biarkan utuh
- Tomat cherry, biarkan utuh
- 1 sdt garam
- 1 sdt kaldu jamur
- 1 sdt gula
- 300 ml air
- 1 buah jeruk nipis

Bahan marinasi:
- Garam
- Merica bubuk

Bumbu halus:
- 6 butir bawang merah
- 3 butir bawang putih
- 3 butir kemiri sangrai
- 1 ruas jahe
- 1 ruas lengkuas muda
- 1 ruas kunyit

Cara membuat:
1. Bersihkan ikan, potong sesuai selera. Balur dengan air jeruk nipis. Diamkan 10 menit. Bilas kembali. Tiriskan.
2. Campur ikan dengan bahan marinasi. Diamkan 10 menit. Lalu goreng sampai kering. Sisihkan.
3. Tumis bumbu halus, daun jeruk, daun salam dan sereh sampai harum. Tambahkan air. Bumbui dengan garam, gula, dan kaldu jamur.
4. Masukkan ikan, bawang merah utuh dan rawit utuh. Masak dengan api kecil sedang sampai kuahnya menyusut. Menjelang diangkat tambahkan tomat. Koreksi rasa. Angkat dan sajikan.

9. Ikan patin balado.

13 Resep olahan ikan patin pedas untuk buka puasa, menggugah selera

foto: Instagram/@may.ko

Bahan:
- 1 jeruk nipis
- 1 sdt ketumbar bubuk
- 1 sdt kunyit bubuk
- Garam

Bumbu halus:
- 25 cabai merah besar
- 10 cabai setan
- 10 buah bawang merah
- 2 buah bawang putih
- 2 buah tomat

Bahan pelengkap:
- 1 sdm air asam Jawa
- 1 sdm kecap manis
- 1 papan petai
- Kemangi

Cara membuat:
1. Panaskan minyak, goreng ikan patin sampai kecokelatan.
2. Panaskan minyak, masukkan bumbu halus, tumis sampai kecokelatan, masukkan garam, penyedap rasa, dan kecap manis.
3. Masukkan ikan aduk aduk sampai rata.
4. Masukkan petai dan kemangi.
5. Selesai dan sajikan.

10. Mangut ikan patin merah.

13 Resep olahan ikan patin pedas untuk buka puasa, menggugah selera

foto: Instagram/@cresitaputri

Bahan:
- Ikan patin, potong, goreng
- Kemangi secukupnya

Bumbu halus:
- Bawang putih
- Bawang merah
- Cabai merah
- Cabai rawit
- Kunyit
- Jahe
- Kemiri
- Garam
- Gula pasir
- Gula merah
- Lada

Cara membuat:
1. Tumis bumbu halus sampai harum.
2. Tambahkan sedikit air. Masak hingga mendidih.
3. Masukkan patin goreng. Biarkan mendidih lalu cek rasa.
4. Sajikan dengan taburan kemangi.

11. Krengsengan ikan patin.

13 Resep olahan ikan patin pedas untuk buka puasa, menggugah selera

foto: Instagram/@ocha_chupid

Bahan:
- 2 ekor ikan patin kecil

Bumbu halus:
- 5 siung bawang putih
- 8 siung bawang merah
- 3 buah cabai merah
- 20 buah cabai rawit
- 2 buah tomat

Bumbu lain:
- 2 sdm kecap manis
- Gula
- Garam
- Merica
- Kaldu jamur secukupnya

Cara membuat:
1. Potong-potong lalu cuci bersih ikan. Beri 1 sdm cuka dan garam. Remas-remas lalu bilas lagi sampai bersih.
2. Marinasi ikan patin dengan garam dan merica selama 10 menit. Goreng kering.
3. Tumis bumbu halus hingga benar-benar tanak dan matang. Beri air secukupnya.
4. Beri gula, garam, merica, kaldu jamur, dan kecap manis.
5. Masukkan ikan patin yang sudah digoreng. Kecilkan api dan masak hingga meresap.

12. Patin kuah merah.

13 Resep olahan ikan patin pedas untuk buka puasa, menggugah selera

foto: Instagram/@tari.kitchen

Bahan:
- 1 ekor patin, potong
- 1 batang sereh geprek
- 3 lembar daun jeruk
- 20 cabai rawit, potong-potong
- 4 siung bawang merah, iris tipis
- 3 siung bawang putih, cincang halus
- 3 sdm saus tomat
- 1 sdm kecap manis
- Lada, garam, dan gula secukupnya
- 2 buah tomat, potong-potong besar

Cara membuat:
1. Bersihkan ikan patin. Goreng lalu sisihkan.
2. Tumis bumbu sampai harum. Masukkan cabai, sereh, dan daun jeruk. Aduk rata.
3. Tambahkan air secukupnya. Masukkan bumbu lainnya, tunggu sampai mendidih.
4. Masukkan tomat, aduk sebentar.
5. Masukkan ikan patin. Masak selama 10 menit dan jangan diaduk supaya tidak hancur.

13. Ikan patin kuah pedas manis.

13 Resep olahan ikan patin pedas untuk buka puasa, menggugah selera

foto: Instagram/@sintil

Bahan:
- Ikan patin, goreng
- Bawang merah, iris
- Bawang putih iris
- Bawang bombay, iris
- Cabai merah, iris
- Daun jeruk
- Serai, geprek
- Tomat
- Gula merah
- Garam
- Kecap
- Air secukupnya

Cara membuat:
1. Tumis bawang merah, bawang putih, dan daun jeruk. Aduk sampai harum.
2. Masukkan cabai merah, serai, dan bawang bombay. Aduk lagi.
3. Tambahkan gula merah dan kecap. Aduk.
4. Masukkan air secukupnya. Aduk.
5. Masukkan ikan patin. Masak hingga mendidih.
6. Masukkan tomat. Masak hingga bumbu meresap.

(brl/lut)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya