1. Permulaan, Lita menyiapkan jeroan. Bersihkan dengan air. Aduk pakai air kapur lalu cuci bersih. Aduk lagi dengan air perasan jeruk nipis, bilas kembali.

foto: YouTube/Mama Lita Channel

2. Langsung rebus atau presto bersama daun salam, daun jeruk, garam, dan serai. Jika sudah, ditiriskan dan siap digunakan.

foto: YouTube/Mama Lita Channel

3. Blender semua bahan bumbu halus terlebih dahulu. Jangan lupa tambahkan sedikit minyak untuk memudahkan kerja blender.

foto: YouTube/Mama Lita Channel

4. Tumis bumbu halus bersama bumbu cemplung di atas api kecil. Karena saat dihaluskan sudah pakai minyak, untuk menumis ini Lita tak lagi menambahkan minyak.

foto: YouTube/Mama Lita Channel

5. Jika bumbu sudah matang dan berubah warna jadi lebih gelap, tuang air. Jangan lupa besarkan api kompor untuk merebus coto Makassar.

foto: YouTube/Mama Lita Channel

6. Masukkan semua bahan daging, jeroan, gula merah, garam, kaldu, dan gula putih. Pastikan jangan kebanyakan menambah gula putih biar nggak kemanisan.

foto: YouTube/Mama Lita Channel