Dilansir BrilioFood dari YouTube Tomblok Chanel pada Selasa (24/1), selain pisang kepok, kamu juga harus menyiapkan 3 sdm tepung terigu, 1 sdm tepung beras, pewarna makanan, garam, dan gula secukupnya. Setelah semua bahan siap, campurkan kedua jenis tepung ke mangkuk.

"Ini tepung terigu ya guys sama tepung beras dan sedikit gula, kita aduk-aduk. Kemudian kita masukkan sedikit garam, aduk kembali," ujarnya.

foto: YouTube/Tomblok Chanel

Sambil diaduk terus, tuangkan air secara perlahan. Setelah adonan sudah tercampur merata, tambahkan satu tetes pewarna makanan. Hal ini bertujuan supaya tampilan pisang goreng nantinya tambah menarik.

"Kita kasih 1 tetes ya, biar nggak pucet," ujarnya.

foto: YouTube/Tomblok Chanel

Aduk kembali hingga adonan berubah warna dan teksturnya pas, tidak keenceran maupun kekentalan. Sisihkan. Kupas dan potong pisang kepok.

"Kita potong jadi dua, terus kita belah jadi 4 tapi jangan putus. Kita tekan hingga bentuknya menjadi kipas," ujarnya.

foto: YouTube/Tomblok Chanel

Setelah pisang terpotong semua, lumuri dengan adonan, lalu goreng. Selain harus menggunakan minyak yang banyak, pastikan minyak sudah benar-benar panas.

"Dengan minyaknya yang panas, nanti pisang gorengnya jadi ga nyerep minyak yang banyak," ujarnya.

foto: YouTube/Tomblok Chanel

Selama proses penggorengan, jangan keseringan membolak-balik pisang. Cukup balikkan sisi pisang selama 1 hingga 2 kali saja. Apabila warnanya sudah berubah kuning kecokelatan, angkat pisang goreng dengan saringan.

Setelah ditiriskan, sajikan pisang goreng di piring. Namun, pastikan kamu sudah memberi tisu makan sebagai alasnya.

"Siapkan tempat dan jangan lupa kasih tisu makan. Jadi kalau ada minyak, minyaknya keserap di tisu. Kalau tisu makannya udah basah, kamu tinggal menggantinya dengan tisu lain," ujarnya.

foto: YouTube/Tomblok Chanel

Dengan begitu, pisang goreng yang disajikan pun akan renyah tahan lama dan tidak mengandung minyak berlebih. Penasaran untuk mencoba? Langsung praktikkan trik ini di rumah, ya.

Video tentang cara membuat pisang goreng ini mendapat lebih dari 16 ribu viewers. Ada banyak warganet yang juga tertarik untuk mencoba membuatnya sendiri di rumah.

"Wahh semakin mantap ini makan pisang goreng tanpa banyak berminyak. Cocok makan disore hari saat gerimis2 ," tulis akun YouTube IRFANDY Channel.

"Mantap kakak,udah disaring ya gak berminyak lg dan aman di makan.makasih kakak," ujar akun YouTube MBS MOTOR.

"Resepnya bermanfaat sekali mom jelas detail dan mudah dupahami jadi laper lihatnya ..nanti saya praktekan mom makasih ya resepnya ," sahut akun YouTube KNR entertainment.

"Teksturnya mantap pasti enak banget nih pisang gorengnya," ucap akun YouTube otax atix.

"Keliatan enak bangat kakcara yg bermanfaat," papar akun YouTube Cara Lerry.