Bukan dengan garam atau asam jawa, ini cara menghilangkan rasa pahit pada pare pakai 1 bumbu dapur

Bukan dengan garam atau asam jawa, ini cara menghilangkan rasa pahit pada pare pakai 1 bumbu dapur
foto: YouTube/7sempurna

Brilio.net - Setiap bahan dapur punya rasa dan aroma khas masing-masing. Seperti pare, sayur yang terkenal memiliki rasa pahit. Meski begitu, banyak orang menyukainya, apalagi saat pare ditumis bersama aneka bumbu dapur sederhana yang bikin rasanya jadi gurih. Hidangan tumis pare cocok banget dinikmati bareng sepiring nasi dan lauk sesuai selera.

Selain itu, pare juga dikenal memiliki sejumlah manfaat untuk tubuh, lho. Dilansir dari narayahealth.org, pare punya banyak antioksidan yang bisa meningkatkan kekebalan tubuh, menyehatkan jantung, sampai melancarkan pencernaan. Wah, pantas saja banyak orang doyan dengan menu sayur satu ini lantaran banyak khasiatnya, ya?

Namun, masih ada segelintir orang yang ogah makan pare karena rasanya dianggap terlalu pahit. Nah, kalau kamu salah satu yang menolak makan pare, tampaknya kamu belum tahu trik menghilangkan rasa pahitnya, nih. Usut punya usut, rasa pahit pada pare bisa berkurang ataupun hilang jika dicampurkan dengan bahan-bahan seperti garam atau asam jawa.

Kalau kamu tak memiliki kedua bahan tersebut, masih ada bahan lain yang nggak kalah efektif membantu hilangkan rasa pahit pare, lho. Ada satu trik dari warganet di akun YouTube 7sempurna untuk kamu tiru di rumah. Menurutnya, rasa pahit pare bisa dihilangkan dengan satu bumbu dapur yang semua orang pasti memilikinya di rumah.

(brl/tin)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya