Tanpa ditaburi maizena, ini trik goreng terong agar tak serap banyak minyak pakai 2 bahan dapur

Tanpa ditaburi maizena, ini trik goreng terong agar tak serap banyak minyak pakai 2 bahan dapur
Mudah dipraktikkan di rumah |

Dilansir BrilioFood pada Jumat (24/11), dua bahan dapur yang dimaksud adalah telur dan tepung kanji. Nah, kedua bahan ini akan dipakai sebagai pelapis terong. Jadi saat digoreng, pori-pori permukaan terong akan tertutup, sehingga minyak tidak terserap ke bagian dalamnya.

Untuk cara penggunaannya lebih lanjut, siapkan dulu terong yang hendak digoreng. Lalu cuci bersih dan potong-potong sesuai selera. Dalam video tersebut, dia memotongnya bentuk bulat dengan ukuran yang kecil.

Tanpa ditaburi maizena, ini trik goreng terong agar tak serap banyak minyak pakai 2 bahan dapur

foto: TikTok/@angelinemooon

Setelah dipotong, pindahkan terong ke dalam mangkuk yang lebar. Lalu tambahkan 1 butir telur ke dalamnya. Jika sudah, aduk-aduk menggunakan tangan sampai terong terbalut telur dengan sempurna. Selanjutnya, masukkan 1 sdm tepung kanji, aduk-aduk lagi menggunakan tangan sampai rata.

Tanpa ditaburi maizena, ini trik goreng terong agar tak serap banyak minyak pakai 2 bahan dapur

foto: TikTok/@angelinemooon

Jika sudah, panaskan minyak cukup banyak dalam panci. Barulah kemudian masukkan terong yang sudah diberi telur dan tepung tadi. Goreng terong menggunakan api sedang agar matang merata dan tak menyerap banyak minyak.

Tanpa ditaburi maizena, ini trik goreng terong agar tak serap banyak minyak pakai 2 bahan dapur

foto: TikTok/@angelinemooon

Setelah warna terong berubah keemasan, angkat dan tiriskan. Tampilan terong yang sudah digoreng ini masih tampak ungu cerah, lho. Selain itu, terong juga tidak mengerut sedikit pun. Hal ini menandakan bahwa minyak yang terserap sangat sedikit.

Tanpa ditaburi maizena, ini trik goreng terong agar tak serap banyak minyak pakai 2 bahan dapur

foto: TikTok/@angelinemooon

Nah, terong yang sudah digoreng ini pun bisa langsung dikonsumsi. Atau bisa juga diolah lagi dengan berbagai macam bumbu. Gimana? Kamu tertarik mencobanya di rumah? Dengan bahan sederhana, kamu bisa membuat terong goreng yang enak dan tak lembek.

@angelinemooon Resep hari ini resep rahasia Oma terong goreng #resepangelinecook #reseptiktok #masakteronggoreng #teronggoreng #reseprahasia Sweet Strawberry (Live) - eas Ratta

(brl/tin)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya