13 Resep menu buka puasa serba cumi aneka saus, nikmat, antiamis, dan bikin nagih

13 Resep menu buka puasa serba cumi aneka saus, nikmat, antiamis, dan bikin nagih
Instagram/@vivirikasi ; foto: Instagram/@yuliachi88

Brilio.net - Menjelang minggu terakhir di bulan puasa terkadang suka bingung mau berbuka pakai menu apalagi. Dari aneka minuman es sampai goreng-gorengan semua sudah disantap. Saking bingungnya sampai nggak tahu mau makan apa.

Tenang, nggak perlu pusing, masih banyak menu lezat lain yang bisa kamu nikmati saat berbuka. Kalau kamu sudah bosan sama anake ayam dan daging, barangkali menu serba cumi bisa jadi alternatif. Cumi bisa diolah menjadi masakan apapun, salah satu nya yaitu dimasak menggunakan saus.

Rasa cumi yang gurih dan kenyal cocok untuk dipadukan dengan berbagai macam saus, agar rasanya lebih kaya dan bervariasi. Biasanya, saus yang terkenal dipadukan dengan olahan cumi adalah saus Padang. Selain itu, ada juga berbagai macam varian saus lainnya yang memiliki cita rasa unik sehingga dapat menambah selera makan.

Bagi kamu yang kepengin mengolah cumi aneka saus untuk buka puasa, berikut ini BrilioFood rangkum pada Senin (1/4), 13 resep menu buka puasa serba cumi aneka saus, nikmat, antiamis, dan bikin nagih.

1. Cumi saus hoisin.

13 Resep menu buka puasa serba cumi aneka saus, nikmat, antiamis, dan bikin nagih

foto: Instagram/@oleksiresepsj

Bahan marinasi:
- 400 gr cumi
- 1 sdt air jeruk nipis
- 1 sdt garam
- 1/2 sdt lada
- 1/4 sdt kaldu ayam bubuk
- 1 sdm saus hoisin
- 2 sdm kecap manis
- Tusuk gigi secukupnya

Bahan tumisan:
- 3 sdm minyak goreng
- 1 buah bawang putih, cincang
- 1 cm jahe, memarkan
- 50 ml air
- 1 buah cabai merah keriting, buang biji, cincang

Cara membuat:
1. Campur dan aduk rata semua bahan marinasi, masukkan bagian kepala cumi kedalam perut cumi, tutup dengan tusuk gigi, kemudian diamkan setengah jam atau semalaman di kulkas.
2. Panaskan minyak, tumis bawang putih, jahe dan cabai sampai harum.
3. Masukkan cumi, aduk aduk sampai berubah warna. Masukkan air. Masak sampai hampir kering dan matang. Koreksi rasa dan angkat.

2. Cumi saus asam jeruk kunci.

13 Resep menu buka puasa serba cumi aneka saus, nikmat, antiamis, dan bikin nagih

foto: Instagram/@yuliachi88

Bahan:
- 500 gr cumi segar, buang tintanya lalu cuci bersih dan tiriskan
- Air asam jawa
- 3 siung bawang putih, cincang
- Garam, gula, dan lada bubuk secukupnya
- 3 butir jeruk kunci, peras ambil airnya
- Kecap manis, kecap asin, dan saus tiram secukupnya
- Cabai rawit secukupnya, potong2
- Minyak untuk menumis

Cara:
1. Asam jawa dicampur air secukupnya, buang biji dan ampasnya.
2. Lumuri cumi dengan air asam jawa, air jeruk kunci, biarkan sampai meresap.
3. Panaskan minyak, tumis bawang putih cincang hingga harum sisihkan.
4. Dalam minyak yang sama, masukkan cumi yang sudah di marinasi, tambahkan cabai rawit potong, garam, gula, lada bubuk, kecap manis, kecap asin dan saus tiram.
5. Aduk masak hingga cumi matang dan saus asam mengental, test rasa hingga rasanya asam, manis, dan gurih.
6. Kalau mau banyakan sausnya, air asamnya agak encer.

3. Cumi saus inggris.

13 Resep menu buka puasa serba cumi aneka saus, nikmat, antiamis, dan bikin nagih

foto: Instagram/@vivirikas

Bahan:
- 500 gr cumi, bersihkan dan potong-potong
- 2 siung bawang putih, memarkan
- 1 buah bawang bombai, rajang kasar
- 1 buah jeruk limau
- Garam, gula, dan air secukupnya

Bumbu saus yang dicampurkan:
- 1 sdm kecap asin
- 1/2 sdm saus tomat
- 1 sdm saus tiram
- 2 sdm saus inggris
- 2 sdm kecap manis
- 1/2 sdt merica

Cara:
1. Cumi yang sudah dibersihkan beri sedikit garam, tumis sebentar dengan minyak. Sisihkan.
2. Tumis bawang putih, bawang bombai sampai harum. Masukkan campuran saus, aduk rata.
3. Masukkan cumi, aduk rata beri sedikit air, cicipi tambahkan garam dan gula secukupnya, masak sampai saus mengental. Sajikan dengan tambahan perasan jeruk limau.

4. Cumi saus Padang.

13 Resep menu buka puasa serba cumi aneka saus, nikmat, antiamis, dan bikin nagih

foto: Instagram/@dellasuzura

Bahan:
- 350 gr cumi segar
- 1 buah jagung manis, potong dan rebus sampai empuk
- 1 batang daun bawang, potong pendek
- 1 buah bombay, iris
- 150 ml air matang
- 1 sdt maizena, larutkan dengan sedikit air matang

Bumbu halus:
- 1 ruas jahe
- 6 buah cabai merah keriting
- 4 buah cabai rawit merah
- 6 butir bawang merah
- 4 siung bawang putih

Bahan saus:
- 4 sdm saus sambal
- 2 sdm saus tomat
- 1 sdm saus tiram
- 1 sdt lada bubuk
- 1 sdt gula pasir
- 2 sdt kaldu bubuk

Cara membuat:
1. Cumi yang sudah dibersihkan, beri garam dan perasan jeruk nipis. Diamkan 15 menit, tidak perlu dibilas lagi.
2. Tumis bombay hingga harum. Masukkan bumbu halus tumis hingga matang.
3. Masukkan bahan saus, aduk rata. Masukkan jagung yang telah direbus, tambahkan air dan aduk rata.
4. Masukkan cumi segar aduk rata masak dengan api besar hingga cumi matang kurang lebih 2-3 menit.
5. Kentalkan dengan larutan maizena, aduk cepat dan terakhir masukkan irisan daun bawang.

5. Cumi saus telur asin.

13 Resep menu buka puasa serba cumi aneka saus, nikmat, antiamis, dan bikin nagih

foto: Instagram/@madebyme.kitchen

Bahan:
- 250 gr cumi
- Tepung terigu
- Tepung maizena
- Air
- Gula lada
- Jeruk nipis

Bahan saus:
- 1 buah telur asin
- 1 buah kuning telur asin
- 2 siung bawang putih, cincang
- 1 buah cabai keriting, iris

Cara membuat:
1. Cuci bersih cumi dengan jeruk nipis, potong sesuai selera
2. Larutkan 3 sdm terigu dengan 1/2 sdm maizena, lalu beri garam dan lada.
3. Di wadah berbeda campurkan terigu dan maizena dengan perbandingan 5:1.
4. Gulingkan cumi ke adonan basah kemudian ke adonan kering, lalu goreng hingga matang.
5. Untuk saus, hancurkan telur asin dengan garpu, sisihkan
6. Panaskan minyak, tumis cabai dan bawang putih hingga agak kecoklatan.
7. Beri air bila terlalu kental, koreksi rasa. Masukan cumi ke saus, aduk rata.

6. Cumi saus tiram.

13 Resep menu buka puasa serba cumi aneka saus, nikmat, antiamis, dan bikin nagih

foto: Instagram/@novijanuarsi

Bahan:
- 250 gr cumi, bersihkan dan buang kulitnya

Bahan tumisan:
- 1 buah bawang bombai, iris
- 3 siung bawang putih, iris
- 1 buah Daun bawang, iris
- 2 cm jahe, iris
- 3 buah cabai merah, iris serong
- 3 buah cabai hijau, iris serong

Bumbu:
- 1 sdt gula
- 1 sdt garam

Saus:
- 2 sdm saus tiram
- 2 sdm kecap manis
- 1 sdm saus sambal pedas
- 100 ml air

Cara membuat:
1. Dengan 2 sdm minyak goreng, tumis bahan tumisan hingga harum, kemudian masukkan saus aduk rata hingga mendidih.
2. Masukkan cumi, garam, dan gula, aduk rata.
3. Aduk terus hingga kuah mengental dan tersisa sedikit, jangan memasak lebih dari 10 menit agar cumi tidak keras. Angkat dan sajikan segera.

7. Cumi saus asam pedas manis.

13 Resep menu buka puasa serba cumi aneka saus, nikmat, antiamis, dan bikin nagih

foto: Instagram/@lusiaa_vv

Bahan:
- 650 gr Cumi
- 10 cabai rawit
- 100 ml air

Bahan secukupnya:
- Kecap manis
- Saus tiram
- Asam jawa
- Garam, gula pasir, dan lada
- Minyak goreng

Cara membuat:
1. Bersihkan Cumi, buang tinta, bilas lalu tiriskan. Kerat punggungnya dan masukkan kepalanya, semat dengan lidi.
2. Dalam mangkok, remas satu sendok makan asam jawa dengan 100ml air, buang ampasnya, aduk rata dengan secukupnya saus tiram, kecap manis dan saus sambal.
3. Tuang dalam wajan dan masak sampai mendidih baru masukkan cumi dan cabai rawit uleg, masak dengan api besar sampai air menyusut.
4. Tambahkan secukupnya garam, lada, dan gula pasir, masak sampai mengental baru masukkan dua sendok makan minyak goreng.
5. Masak sampai meletup-letup dan saus berkaramel. Tes rasa, angkat dan sajikan.

(brl/psa)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya