Padahal tahu nggak sih? Sebenarnya ada cara yang lebih praktis dan cepat dalam mengeringkan rempah tanpa oven atau alat khusus lain. Salah satu warganet bernama Papi Kelly pernah membagikannya melalui sebuah video YouTube Shorts. Dalam video tersebut, dia hendak mengeringkan jahe dengan alat yang mudah ditemui di dapur.

"Solusi Yang Gak Punya Food Dehydrator," terangnya.

Dilansir BrilioFood pada Kamis (9/2), pastikan jahe yang akan dikeringkan sudah diiris tipis. Hal ini bertujuan supaya kadar airnya bisa berkurang dengan mudah. Setelah itu, tata irisan jahe di atas loyang yang tebal dan lebar.

foto: YouTube/Papi Kelly

Kemudian letakkan loyang tadi di atas panci yang berisi air. Nyalakan api kompor dan biarkan air mendidih. Uap air dari perebusan air tadi akan membuat meningkatkan suhu pada loyang. Nah, suhu panas loyang ini akan membuat air pada jahe menguap yang secara perlahan akan mengubah bentuk irisan jahe jadi lebih kering.

foto: YouTube/Papi Kelly

Jika air mulai surut, tambahkan lagi airnya. Jangan lupa bolak-balik irisan jahe jika satu sisinya sudah kering. Dalam video tersebut, irisan jahe tampak mengerut, tanda jahe mulai mengering dan kadar airnya berkurang.

foto: YouTube/Papi Kelly

Proses merebus ini memang akan lama nantinya. Oleh karena itu, kamu bisa mengakalinya ketika memasak menu yang berkuah. Hal inilah yang turut dilakukan sang pemilik video supaya lebih hemat gas.

"Makasih banyak,, sangat bermanfaat,, nggak tahunya sederhana sekali," kata YouTube Masakan Pawonku

"Hehe iya pak sambil masak sambil ngeringkan jahe untuk diseduh," sahut YouTube Papi Kelly.