Agar cookies yang disimpan di dalam toples tekstur renyahnya tahan lama, kamu bisa menggunakan trik menyimpan yang dibagikan oleh akun TikTok/@mamaiamhungry1 saat menyimpan cookies. Lewat salah satu unggahannya, pemilik akun tersebut membagikan hack menyimpan cookies dengan menambahkan salah satu bahan makanan yang disimpan bersamaan di dalam toples.

"An amazing hack to keep your cookies fresh for longer time(hack luar biasa untuk menjaga cookies anda tetap renyah untuk waktu yang lebih lama),"tulisnya dilansir BrilioFood pada Rabu (30/11).

foto: TikTok/@mamaiamhungry1

Dalam video tersebut, pemilik akun tersebut menunjukkan cookies yang sudah matang dan baru dikeluarkan dari oven. Cookies yang baru dikeluarkan dari oven, jangan langsung dimasukkan ke dalam toples, melainkan ditiriskan dulu agar suhu panasnya menurun. Apabila sudah dingin, susun satu persatu cookies ke dalam toples atau wadah yang kedap udara.

foto: TikTok/@mamaiamhungry1

Sebelum menutup toples atau wadah tersebut, kamu bisa menambahkan selembar roti tawar ke dalam toples. Penambahkan roti tawar merupakan kunci utama agar cookies yang disimpan tetap renyah meski disimpan dalam waktu lama. Hal ini dikarenakan serat-serat roti tawar akan menyerap udara lembap yang ada di dalam toples.

Tak perlu khawatir, karena penambahan selembar roti tawar ini tak akan mengubah rasa maupun tekstur dari cookies itu sendiri. Kamu hanya perlu mengganti roti tawar apabila sudah bertekstur keras. Trik satu ini juga bisa kamu praktikkan saat menyimpan biskuit pada toples.

Gampang kan trik menyimpan cookies agar renyahnya tahan lama? Video yang diunggah pada Maret 2022 lalu ini pun diminati banyak warganet. Terbukti dari ratusan likes yang didapat. Selain itu usai diunggah pada bulan Maret 2022 lalu, videonya telah ditonton hampir ribuan kali.