Tanpa disikat, begini cara mudah membersihkan kerang dara cuma pakai dua bahan dapur

Tanpa disikat, begini cara mudah membersihkan kerang dara cuma pakai dua bahan dapur
Cuci terlebih dahulu kerang dara menggunakan air bersih |

Dilansir BrilioFood pada Selasa (11/4), akun TikTok @opahlegend78 membagikan cara mudah membersihkan kerang hanya menggunakan dua bahan saja, yaitu garam kasar dan air. Kamu hanya perlu melakukan beberapa step berikut ini agar kerang dara yang akan kamu olah menjadi bersih.

Tanpa disikat, begini cara mudah membersihkan kerang dara cuma pakai dua bahan dapur

foto: TikTok/@opahlegend78

Step pertama yang harus kamu lakukan adalah, mencuci terlebih dahulu kerang dara menggunakan air bersih. Kemudian taburkan garam kasar ke dalam wadah yang berisi kerang dara.

Setelah itu, beri air sampai semua kerang dara terendam. Lalu aduk terlebih dahulu garam kasar agar larut dalam air. Kemudian diamkan kerang dara pada rendaman air garam selama 30 menit.

Tanpa disikat, begini cara mudah membersihkan kerang dara cuma pakai dua bahan dapur

foto: TikTok/@opahlegend78

Jika sudah didiamkan selama 30 menit, kamu bisa melihat hasil air yang keruh. Kondisi ini menandakan kotoran yang ada pada kerang dara sudah keluar. Selanjutnya kamu bisa langsung membuang air rendaman tersebut, lalu bilas kembali menggunakan air bersih.

Bagaimana nih, mudah bukan cara membersihkan kerang dara? Setelah mengetahui cara ini, kamu tidak perlu repot-repot kembali membersihkan kerang dara dengan menyikatnya satu per satu.

Video membersihkan kerang dara menggunakan dua bahan ini telah ditonton sebanyak 199.1 ribuan orang lho. Banyak sekali warganet yang berterima kasih dengan cara yang telah dibagikan, dan tak sedikit pula warganet yang memberikan tips selain menggunakan garam dan air untuk membersihkan kerang dara.

"terima kasih tipsnya," ujar akun TikTok @anazuranazur.

"memang sangat bermanfaat opah..terima kasih atas info," tulis akun TikTok @kancing_kirana.

"terima kasih bg cara ini," sahut akun TikTok @kakkam69.

"Cuci pakai pelepah pisang pun ok jugak," ungkap akun TikTok @anuarismail122.

@opahlegend78 Petua mencuci kerang cara opah...Sesuai juga utk membersihkan lala, kupang dan apa2 ler jenis makanan bercengkerang ..Slmt mencoba... #opahlegend #petua #cucikerang #fyp #tips original sound - Opah legend

(brl/tin)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya