Tanpa diungkep, ini trik masak ayam kecap agar empuk dan bumbunya meresap sempurna

Tanpa diungkep, ini trik masak ayam kecap agar empuk dan bumbunya meresap sempurna
Lezat Dan Bikin Nagih. |

Siapkan toples dilengkapi tutup atau plastik kiloan terlebih dahulu. Kemudian, masukkan semua potongan daging ayam ke dalamnya. Nah, selanjutnya tambahkan bahan bumbu marinasi seperti air, kaldu bubuk, garam, serta perasan jeruk nipis. Aduk supaya semua bahan marinasi tercampur rata dengan ayam, lalu tutup atau ikat tempat penyimpanannya sebelum disimpan di chiller kulkas.

"Taruh marinasi di kulkas, bukan freezer, minimal 8 jam sampai 24 jam," jelas YouTube Tutorial Tanggal Tua by Ika Faza, dikutip BrilioFood pada Kamis (25/5).

Usai didiamkan di dalam chiller kulkas, semua potongan ayam bisa ditiriskan dulu. Selanjutnya, siapkan minyak secukupnya untuk menggoreng ayam. Goreng ayam di minyak yang sudah panas hingga setengah matang saja, fungsi menggoreng hanya untuk mempersingkat waktu saat menumis dan mencegah risiko bagian dalam ayam masih mentah nantinya.

Tanpa diungkep, ini trik masak ayam kecap agar empuk dan bumbunya meresap sempurna

foto: YouTube/Tutorial Tanggal Tua by Ika Faza

Setelah digoreng, tiriskan ayamnya terlebih dahulu. Selagi menunggu ayam tak berminyak lagi, saatnya menumis bawang putih dengan sedikit margarin. Lalu, Ika juga menambahkan sedikit potongan tomat. Setelah bumbu tumis harum, masukkan semua potongan ayamnya. Aduk sebentar, kemudian langsung masukkan kecap dan saus tiram sesuai selera.

"Kenapa saya nggak pakai air dulu? Supaya bumbu bawang dan ayamnya itu meresap. Terus habis itu jangan dikasih air dulu, tapi kecap dulu, supaya ada proses karamelisasinya, itu yang bikin enak," jelas Ika.

Usai kecap dan saus tiram sudah masuk, sebaiknya atur api kompor supaya tidak terlalu besar, karena rasa bumbu bisa-bisa pahit. Terus aduk sampai kecap dan saus tiramnya melapisi daging ayam secara keseluruhan, baru masukkan air. Tunggu sampai air agak menyusut baru bisa memasukkan bahan selanjutnya.

Tanpa diungkep, ini trik masak ayam kecap agar empuk dan bumbunya meresap sempurna

foto: YouTube/Tutorial Tanggal Tua by Ika Faza

Terakhir, masukkan potongan daun bawang dan cabai supaya menambah cita rasa, aroma sedap, juga warna yang cantik untuk hidangan ayam kecap. Usai diaduk beberapa saat dan dipastikan daging ayam sudah benar-benar empuk, olahan ayam kecap ini pun bisa diangkat dan dihidangkan dengan nasi hangat.

Tanpa diungkep, ini trik masak ayam kecap agar empuk dan bumbunya meresap sempurna

foto: YouTube/Tutorial Tanggal Tua by Ika Faza

Wah, rupanya sederhana banget ya trik mengolah ayam kecap yang hasilnya empuk dan lezat? Mengintip kolom komentar di unggahan milik YouTube Tutorial Tanggal Tua by Ika Faza, tak sedikit warganet yang berterima kasih lantaran sudah diberikan trik seputar masak ayam kecap, lho. Unggahan ini juga sudah ditonton lebih dari 112 ribu kali.

Tanpa diungkep, ini trik masak ayam kecap agar empuk dan bumbunya meresap sempurna

INFOGRAFIS TRIK MASAK AYAM KECAP TANPA UNGKEP. DIJAMIN EMPUK DAN BUMBU MERESAP
© 2023 brilio.net/Rakha Kharista

"Udah cobaaa....enaaaakkk..the power of marinasi beneran berhasil, makasii ilmunya tehh," kata YouTube Rini Haryadi.

"Udah di cobaaa suami demennn bgtt. g ada bau amis ayamnya pokok nya nampoll. Ditunggu trik mengolah ikan yahh," ungkap YouTube Audrey Venska.

"Beneran enak, lembut,gak amis ,bikin nya jg cepat,skrg jd rajin bikin ayam kecap..mksh teh udah berbagi.. top deh," puji YouTube istri rahim.

(brl/lut)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya