Ampuh menghilangkan rasa pahit daun pepaya, ternyata tak melulu pakai tanah liat dan daun jambu biji
Diperbarui 18 Jul 2025, 10:35 WIB
Diterbitkan 18 Jul 2025, 11:00 WIB

Brilio.net - Daun pepaya sering dijadikan lalapan sebagai pelengkap saat makan. Proses pembuatannya cukup sederhana, hanya perlu direbus hingga empuk dan matang dengan sempurna.
Merebus daun pepaya bukan sekadar untuk lalapan, tapi juga merupakan teknik dasar sebelum diolah menjadi berbagai hidangan lainnya. Selain membuat teksturnya lebih lunak, proses ini juga berfungsi mengurangi rasa pahit yang alami terdapat pada daun pepaya.
Teknik perebusan harus dilakukan dengan tepat. Jika dilakukan sembarangan, daun pepaya bisa berubah warna akibat terlalu lama direbus, dan rasa pahitnya pun tetap tertinggal. Hal ini membuat hasil akhir olahan menjadi kurang menggugah selera.
Untuk mengurangi rasa pahit, beberapa orang menambahkan bahan tertentu ke dalam air rebusan, seperti daun jambu biji atau tanah liat. Keduanya dipercaya mampu menetralisir rasa pahit. Namun karena tidak selalu mudah ditemukan, bahan-bahan tersebut dapat diganti dengan alternatif lain yang lebih praktis.
Salah satunya adalah baking soda. Dilansir BrilioFood dari YouTube Ulien kura ceria pada Jumat (18/7), tuang banyak air ke panci. Lalu rebus selama beberapa menit sampai mendidih.
foto: YouTube/Ulien kura ceria
Setelah air mendidih, masukkan 2 sdt baking soda. Selanjutnya, masukkan daun pepaya yang sudah dibersihkan. Tekan-tekan hingga seluruh permukaan daun pepaya terendam sempurna.
foto: YouTube/Ulien kura ceria
Agar warnanya tetap hijau cerah, selama proses perebusan kamu nggak perlu menutup panci. Nggak perlu terlalu lama, cukup rebus daun pepaya selama 5-7 menit saja. Langsung tiriskan jika daun pepaya sudah direbus selama 5-7 menit.
Pindahkan daun pepaya yang sudah matang ke wadah berisi air dingin. Rendam dan diamkan selama 5-7 menit. Proses ini bertujuan untuk menghentikan proses masak daun pepaya.
foto: YouTube/Ulien kura ceria
Kalau sudah direndam selama 5-7 menit, peras daun pepaya pakai tangan. Pastikan daun pepaya sudah bebas dari kandungan air sebelum diolah lagi.
"Kalau daun pepaya kering ini juga bisa mengurangi rasa pahit yang ada di dalamnya," ungkapnya lebih lanjut.
foto: YouTube/Ulien kura ceria
Satukan daun pepaya yang sudah diperas ke wadah. Daun pepaya rebus ini bisa langsung dikonsumsi maupun diolah lagi jadi berbagai hidangan sesuai selera.
foto: YouTube/Ulien kura ceria
5 FAQ seputar cara mencuci daun pepaya.
1. Apakah daun pepaya harus dicuci sebelum atau sesudah direbus?
Daun pepaya sebaiknya dicuci terlebih dahulu sebelum direbus. Pencucian awal bertujuan menghilangkan debu, kotoran, dan sisa pestisida yang menempel di permukaan daun. Gunakan air mengalir dan remas perlahan agar tidak merusak struktur daun. Setelah direbus, daun juga bisa dibilas kembali jika masih terasa getir.
2. Bolehkah mencuci daun pepaya dengan air garam?
Boleh. Mencuci daun pepaya dengan air garam bisa membantu mengurangi getah dan menghilangkan sebagian rasa pahit. Cukup rendam selama 10–15 menit, lalu bilas dengan air bersih. Metode ini juga efektif membunuh mikroorganisme yang mungkin menempel pada daun.
3. Mengapa daun pepaya tetap pahit meskipun sudah dicuci bersih?
Rasa pahit pada daun pepaya berasal dari senyawa alkaloid dan getah alami yang tidak sepenuhnya hilang hanya dengan pencucian. Oleh karena itu, pencucian perlu dikombinasikan dengan perebusan atau perendaman menggunakan bahan tambahan seperti garam, daun jambu biji, atau asam jawa untuk hasil yang lebih optimal.
4. Apakah mencuci daun pepaya bisa menggunakan sabun khusus sayuran?
Bisa, selama sabun tersebut aman untuk makanan dan diformulasikan khusus untuk mencuci buah dan sayuran. Gunakan dalam jumlah sedikit dan bilas hingga bersih. Ini dapat membantu menghilangkan residu pestisida dan kotoran membandel pada daun pepaya yang dipetik langsung dari pohon.
5. Apakah daun pepaya muda dan tua perlu dicuci dengan cara berbeda?
Ya, daun pepaya muda cenderung lebih lembut dan mudah robek, sehingga harus dicuci dengan lebih hati-hati menggunakan air dingin dan tekanan rendah. Sementara daun pepaya tua lebih kuat, tetapi sering kali mengandung lebih banyak getah, sehingga pencucian bisa disertai dengan perendaman garam atau penggosokan ringan untuk menghilangkan lapisan getahnya.
(brl/lut)
RECOMMENDED ARTICLES
- Cara praktis usir lalat dari makanan di meja makan, cukup pakai 1 bahan alami yang gampang dicari
- Trik bersihkan noda minyak dan saus di baju putih pakai bahan alami, hasilnya cling tanpa pemutih
- Cerita gagal masak daun pepaya, sampai dapat tips ampuh menghilangkan rasa pahitnya dari orang rumah
- 7 Resep olahan daun pepaya yang lezat dan tips agar tidak pahit
- Harusnya tahu trik ini dari dulu, daun pepaya rebusan nggak akan pahit dan warna tetap hijau
- Trik simpel merebus daun pepaya agar antipahit dan hijau segar pakai 1 jenis daun berkhasiat
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas