Empuk dalam 10 menit, begini cara merebus singkong agar hemat gas tanpa tambahan garam
Diperbarui 8 Sep 2023, 10:52 WIB
Diterbitkan 8 Sep 2023, 16:01 WIB
Brilio.net - Singkong atau ketela dikenal sebagai salah satu jenis umbi-umbian yang mengandung nutrisi penting. Dilansir dari medicalnewstoday.com, komponen nutrisi terpenting dari singkong adalah vitamin K. Nutrisi ini dapat mendorong pembentukan dan perkembangan massa tulang.
Salah satu cara tepat untuk mendapat nutrisi tersebut adalah dengan mengonsumsinya langsung. Jika hendak mengonsumsi singkong, kamu bisa mengolahnya terlebih dahulu dengan berbagai macam metode, misalnya direbus. Singkong rebus kerap jadi alternatif makanan pengganti nasi karena cenderung mengenyangkan tubuh.
-
Cuma 5 menit, begini trik merebus singkong agar cepat empuk pakai 1 bahan dapur Tak banyak yang tahu, ternyata singkong sangat tinggi vitamin C.
-
Cuma 12 menit, begini trik merebus singkong agar cepat empuk dan merekah Bisa untuk camilan di rumah atau ide jualan.
-
Cuma 5 menit, begini cara merebus singkong agar cepat empuk dan hemat gas pakai 1 jenis daun Biasanya singkong baru bisa empuk dalam waktu 40-60 menit.
Pada dasarnya, merebus singkong bisa dilakukan seperti biasa. Namun untuk menghasilkan singkong berstektur empuk dan merekah, ternyata tidak semudah yang dibayangkan, lho. Banyak orang justru mendapati singkong rebus justru alot, sehingga kurang enak saat disantap.
Memang perlu cara khusus untuk merebus singkong supaya empuk. Jika menggunakan panci biasa, kamu harus merebus singkong minimal 30 menit. Durasi perebusan yang lama ini tentu berpotensi membuat penggunaan gas elpiji jadi lebih boros.
Untuk mempersingkat waktu, ada juga yang memilih menggunakan tambahan garam. Bahan satu ini dipercaya bisa membantu mempersingkat durasi perebusan singkong. Biasanya singkong yang direbus dengan garam dapat empuk dalam 20 menit.
Namun tahu nggak sih, sebenarnya ada teknik lain yang bisa dilakukan supaya durasi perebusan lebih cepat. Teknik ini dibagikan oleh pengguna TikTok @mimi_arayzka. Melalui salah satu video yang diunggah, dia mengaku menggunakan teknik khusus yang dapat membuat singkong rebus jadi empuk dalam 10 menit saja.
(brl/lut)
RECOMMENDED ARTICLES
- Tanpa tambahan garam, begini trik ampuh merebus jantung pisang supaya tidak hitam dan pahit
- Hemat gas, ini trik merebus kacang tanah agar tetap empuk dalam 5 menit
- Cukup tambah 1 bahan dapur, ini trik merebus telur agar tak sulit dikupas maupun overcooked
- Tak perlu metode khusus, begini trik merebus kacang hijau agar cepat empuk tanpa panci presto
- Bukan direbus, begini cara masak kacang tanah agar gurih dan hasilnya kesat walau tanpa disangrai
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas