Trik bikin tim telur agar hasilnya lembut, mulus, dan tidak retak

Trik bikin tim telur agar hasilnya lembut, mulus, dan tidak retak
YouTube/Dapur Bunda Yutty

Brilio.net - Telur merupakan salah satu bahan makanan yang sering dikonsumsi banyak orang. Telur juga memiliki kandungan nutrisi yang cukup tinggi. Dilansir dari healthline.com, telur punya kandungan protein, asam folat, vitamin A, B, dan D, dan lain-lain. Jika dikonsumsi secukupnya, telur mampu menambah energi, meningkatkan kolesterol baik, hingga menyehatkan jantung.

Telur juga sangat praktis untuk diolah, dengan cara digoreng, direbus, dikukus, maupun dibakar. Namun jika kamu ingin mengonsumsi telur dengan cara lebih sehat dan terbebas minyak, coba bikin tim telur. Tim telur atau yang biasanya disebut dengan chawan mushi terbuat dari campuran air dan telur yang diolah dengan cara dikukus.

Biasanya tim telur disajikan di mangkuk tahan panas lalu diberi topping irisan daun bawang. Teksturnya sangat lembut dan bercita rasa lezat. Hidangan satu ini sering diandalkan di berbagai restoran khas Cina, Jepang, serta Korea. Meskipun begitu, kamu bisa lho mencoba membuatnya sendiri di rumah dengan memanfaatkan bahan-bahan yang sederhana.

Sebelum membuat tim telur, perhatikan dulu cara mengukusnya. Karena mengukus tim telur ini berbeda dengan cara mengukus makanan biasanya. Jika tim telur direbus dengan cara biasa, tekstur permukaannya akan berongga bahkan tak sedikit juga yang retak. Hal ini karena uap panas pada kukusan berubah menjadi air yang akhirnya mengenai permukaan telur.

Trik bikin tim telur agar hasilnya lembut, mulus, dan tidak retak

Patut Dicoba Di Rumah.

Meskipun teksturnya tetap lembut, namun penampilan tim telur menjadi tidak menarik lagi. Nah, supaya tim telur tetap cantik, coba tiru yang dilakukan oleh YouTube/Dapur Bunda Yutty. Selain memberikan resep saat membuat tim telur, ia juga membagikan trik ketika mengukus telur agar hasil tampilan tetap mulus dan tidak retak.

“Resep trik cara mengukus telur biar hasilnya bagus,” tulisnya.

Trik bikin tim telur agar hasilnya lembut, mulus, dan tidak retak

foto: YouTube/Dapur Bunda Yutty

Dikutip BrilioFood dari YouTube/Dapur Bunda Yutty pada Jumat (11/11), langkah pertama campurkan dua butir telur dengan 175 ml air. Kemudian setelah diaduk, jangan lupa untuk menambahkan garam. Aduk-aduk hingga semua tercampur rata. Sisihkan busa yang muncul pada kocokan telur supaya teksturnya super lembut.

Trik bikin tim telur agar hasilnya lembut, mulus, dan tidak retak

foto: YouTube/Dapur Bunda Yutty

Setelah itu, panaskan terlebih dahulu air di panci kukusan. Jika sudah mendidih, masukkan mangkuk tahan panass yang berisi kocokan telur. Jangan tutup secara penuh tutupan panci kukusan. Sisakan sedikit ruang pada tutup panci agar uap panas di panci kukusan dapat keluar, sehingga tidak membuat permukaan tim telur berongga dan retak.

Kukus selama beberapa menit, jika sudah setengah matang, tambahkan irisan daun bawang. Lalu tutup kembali tutupan panci. Tunggu sebentar saja, jika sudah matang, angkat tim telur. Tim telur yang dihasilkan pun tampak mulus, tidak ada bagian yang retak, dan teksturnya sangat lembut ketika dimakan.

Menilik dari kolom komentarnya, banyak warganet yang mengaku baru tahu trik mengukus tim telur usai melihat unggahan di YouTube/Dapur Bunda Yutty.

“makasih yah info nya kak..sukses buat kk,”tulis akun YouTube/NCS Family.

“Terimakasih infonya, baru tau heheheh,”ujar akun YouTube/mogo daily.

“Telur tim ...yg lembut ..trima kasih bun..,”ucap akun YouTube/YORRI_CHANNEL0505.

Ada juga yang bertanya butuh waktu berapa lama untuk mengukus tim telur.

“Ini waktunya brp menit ya bun ngukusnya?”tanya akun YouTube/Peppy imm.

“Kurang lebih 15 menit say , bisa di buka di lihat dulu tengahnya di tusuk pake garpu klo udah kental berarti udah matang ..,” jawab akun YouTube/Dapur Bunda Yutty.

(brl/lut)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya