9 Set pisau dapur anti karat di bawah Rp300 ribu, pilihan lengkap untuk bikin masak makin cepat
Diperbarui 25 Nov 2025, 15:29 WIB
Diterbitkan 28 Nov 2025, 10:00 WIB

- Tips memilih set pisau dapur yang tepat:
- 1. Oxone OX501 Knife Set
- 2. BOLDe Marbella Knife Set
- 3. RAVELLE Royal Block Knife Set
- 4. Kirin Stainless Steel Knife Set
- 5. Oxone OX625 Oasis Series
- 6. Pero Vicente Knife Set
- 7. STEIN Diamond Knives Set Hazel Brown - 6 in 1 Set
- 8. Simplus X INSSA Knife Set
- 9. Cypruz Premium Knife Set
Brilio.net - Memilih set pisau dapur yang bagus itu penting banget, apalagi kalau kamu sering masak setiap hari. Pisau yang tajam, anti karat, dan nyaman digenggam bisa bikin proses motong sayur, daging, atau buah jadi jauh lebih mudah dan cepat. Kamu juga nggak perlu ngoyo tenaga karena pisau bekerja dengan lebih presisi. Nah, set pisau dapur biasanya hadir lengkap, mulai dari pisau chef, pisau roti, pisau serbaguna, hingga gunting dapur. Cocok banget buat yang ingin peralatan rapi dan serbaguna dalam satu paket.
Yang bikin makin menarik, banyak set pisau berkualitas sekarang sudah dilengkapi lapisan anti lengket, block holder yang estetik, sampai bahan stainless premium yang anti karat. Jadi bukan cuma fungsional, tapi juga cakep buat dipajang di dapur. Dan kabar baiknya, kamu bisa dapat semuanya tanpa bikin budget jebol, karena banyak banget pilihan set pisau di bawah Rp300 ribu yang performanya kece!
Tips memilih set pisau dapur yang tepat:
1. Pilih bahan stainless steel anti karat
Bahan stainless steel itu paling aman dan tahan lama untuk penggunaan harian. Selain anti karat, material ini juga lebih higienis dan tidak menyerap bau dari makanan. Kamu juga jadi lebih mudah membersihkan tanpa perlu perawatan khusus.
2. Perhatikan kenyamanan gagang (handle)
Handle yang ergonomis bikin proses motong jadi lebih aman dan nggak bikin tangan cepat pegal. Pilih pisau yang gagangnya anti slip dan terasa pas di genggaman supaya gerakan slicing atau chopping lebih stabil.
3. Sesuaikan jumlah set dengan kebutuhan masak di rumah
Kalau kamu sering masak menu lengkap, pilih set minimal 5-7 pcs agar mencakup pisau chef, utility, boning, bread knife, hingga gunting. Tapi kalau pemakaian ringan, set 3-4 pcs sudah cukup tanpa memenuhi rak dapur.
4. Perhatikan keberadaan block/holder penyimpanan
Holder penting banget supaya pisau tetap rapi, higienis, dan tidak cepat tumpul akibat gesekan. Selain fungsional, block juga bisa bikin tampilan dapur lebih aesthetic dan terorganisir.
5. Cek lapisan anti lengket dan finishing mata pisau
Lapisan coating membantu bahan makanan tidak menempel saat dipotong, terutama daging dan sayuran yang berair. Finishing yang rapi juga menandakan kualitas pisau lebih premium dan awet digunakan bertahun-tahun.
Nah biar kamu nggak bingung pilih, BrilioFood sudah menghimpun 9 set pisau dapur anti karat pada Selasa (18/11) yang harganya di bawah Rp300 ribu. Semuanya lengkap, tajam, dan bisa banget jadi partner masak terbaik di dapurmu!
1. Oxone OX501 Knife Set

Set pisau dapur anti karat di bawah Rp300 ribu
oxone-online.com
Set pisau ini cocok buat kamu yang pengin tampilan dapur lebih profesional tapi tetap ramah di kantong. Oxone OX501 hadir dengan desain yang solid, handle ergonomis, dan pisau yang dibuat dari stainless steel berkualitas. Set ini terdiri dari beberapa tipe pisau penting seperti pisau chef, utility knife, carving knife, hingga gunting dapur.
Selain itu, pisau dari Oxone terkenal tajam dan stabil sehingga cocok untuk memotong daging, sayuran keras, dan bahan lain tanpa banyak tekanan. Block kayunya juga kokoh dan aesthetic, bikin dapur makin rapi dan elegan.
Harga: sekitar Rp206.000
2. BOLDe Marbella Knife Set

Set pisau dapur anti karat di bawah Rp300 ribu
boldestore.com
BOLDe menghadirkan set pisau Marbella berisi 6 pcs dengan tampilan yang clean dan modern. Set ini sudah termasuk pisau serbaguna, pisau roti, pisau daging, pisau buah, gunting dapur, dan block penyimpanan. Bahannya tahan karat dan dilapisi coating anti lengket agar makanan tidak menempel.
Pegangannya nyaman dan anti slip, membuat proses motong jadi lebih aman. Selain itu, warnanya aesthetic banget, cocok buat kamu yang suka kitchenware cantik tapi tetap fungsional.
Harga: sekitar Rp159.000
3. RAVELLE Royal Block Knife Set

Set pisau dapur anti karat di bawah Rp300 ribu
ravelle.co.id
Set pisau RAVELLE ini termasuk favorit karena tampilannya sangat premium dengan block kayu elegan. Isi 7 in 1 sudah sangat lengkap buat kebutuhan harian, pisau chef, pisau carving, pisau roti, pisau utilitas, pisau kecil, gunting dapur, dan block nya sendiri.
Keunggulan utama set ini adalah lapisan anti lengket yang membuat bahan makanan tidak mudah menempel pada mata pisau. Cocok buat kamu yang sering motong bahan yang mengandung minyak atau air.
Harga: sekitar Rp234.000
4. Kirin Stainless Steel Knife Set

Set pisau dapur anti karat di bawah Rp300 ribu
kirin.co.id
Set pisau dari Kirin ini memakai full stainless steel yang kuat, anti karat, dan sangat mudah dibersihkan. Selain itu, handlenya juga dibuat ergonomis sehingga lebih nyaman dipakai meskipun digunakan dalam waktu lama.
Warnanya pun unik dengan nuansa ungu yang jarang ditemui pada set pisau lain. Cocok buat kamu yang suka warna-warna bold di dapur.
Harga: sekitar Rp240.000
5. Oxone OX625 Oasis Series

Set pisau dapur anti karat di bawah Rp300 ribu
oxone-online.com
Kalau kamu suka tampilan kitchenware yang sleek dan modern, set pisau Oxone ini bisa jadi pilihan. Pisau-pisau di dalamnya terbuat dari stainless steel berkualitas tinggi, tajam, dan tahan lama. Block pisau-nya juga lebih premium dibanding seri lainnya, membuat penyimpanan rapi dan elegan.
Set ini cocok buat penggunaan harian intens karena mata pisaunya stabil, beratnya balance, dan nyaman digenggam.
Harga: sekitar Rp290.000
6. Pero Vicente Knife Set

Set pisau dapur anti karat di bawah Rp300 ribu
pero-indonesia.com
Set dari Pero ini bukan cuma pisau, tetapi juga bundling dengan talenan dan spatula silikon. Jadi satu paket sudah cukup buat berbagai kebutuhan dapur. Pisau-pisau dalam set ini menggunakan stainless steel anti karat dan dilapisi coating anti lengket.
Ukurannya variatif dan tajam sehingga bisa digunakan untuk memotong daging, sayuran, maupun mengiris tipis. Talenan yang termasuk dalam paket juga kuat dan food grade.
Harga: sekitar Rp189.000
7. STEIN Diamond Knives Set Hazel Brown - 6 in 1 Set

Set pisau dapur anti karat di bawah Rp300 ribu
steincookware.com
STEIN Diamond Knives Set Hazel Brown adalah pilihan cantik dan premium buat kamu yang pengen pisau dapur lengkap tapi tetap estetik. Handlenya nyaman digenggam, anti slip, dan didesain agar tangan nggak cepat pegal meski harus slicing bawang atau prepping sayur dalam waktu lama. Plus, permukaan pisaunya punya lapisan anti lengket yang bikin bahan makanan tidak mudah menempel, sehingga kegiatan masak jadi jauh lebih cepat dan rapi.
STEIN juga sudah menyediakan block penyimpanan kokoh yang membuat setiap pisau aman, tersusun cantik, dan lebih awet karena tidak saling bergesekan. Buat kamu yang pengen set pisau lengkap, cantik, dan tahan lama, seri Hazel Brown ini wajib banget masuk wishlist!
Harga: sekitar Rp205.000
8. Simplus X INSSA Knife Set

Set pisau dapur anti karat di bawah Rp300 ribu
pc.simplus.online
Dari segi tampilan, set pisau Simplus X INSSA ini juaranya. Desainnya minimalis dengan warna modern, dilengkapi tempat pisau yang kokoh dan rapi. Pisau-pisau di dalamnya dibuat dari stainless steel anti karat dan tahan gores.
Set ini cocok banget buat dapur dengan konsep clean estetik. Ketajamannya juga cukup baik untuk kebutuhan harian seperti slicing, chopping, hingga memotong daging tipis.
Harga: sekitar Rp239.000
9. Cypruz Premium Knife Set

Set pisau dapur anti karat di bawah Rp300 ribu
cypruz.id
Kalau kamu butuh set pisau paling lengkap, Cypruz punya 10 pcs pisau premium dalam satu paket. Mata pisaunya menggunakan stainless steel anti karat dengan lapisan anti lengket. Handle nya ergonomis dan nyaman digenggam, cocok untuk penggunaan lama.
Set ini juga versatile, ada pisau carving, pisau roti, pisau serbaguna, pisau kecil, gunting dapur, hingga knife block yang kokoh. Worth it banget untuk harganya.
Harga: sekitar Rp215.000
Magang/Jihan Ika Ayuningtyas
(brl/ola)
RECOMMENDED ARTICLES
- 5 Pisau daging super tajam di bawah Rp250 ribu, memotong jadi lebih mudah tanpa tenaga ekstra
- 9 Rekomendasi pisau dapur tajam dan nyaman digunakan di bawah Rp400.000
- Trik mengembalikan ketajaman pisau tumpul pakai 1 bahan rumahan ini, bonus kerak auto minggat
- 5 Merk pisau daging terbaik harga di bawah Rp200 ribu, anti karat, awet, ringan, dan nyaman digenggam
- Punya cutter gampang karatan? Jangan cuma rutin dibersihkan! Atasi dengan cara ini biar selalu tajam
- 9 Rekomendasi pisau dapur terbaik di bawah Rp100 ribu, tajam, awet, dan nyaman digenggam
- 5 Rekomendasi pisau dapur set berkualitas anti ribet di bawah Rp500.000, nggak perlu beli satuan
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas
Resep
Selengkapnya
5 Resep sarapan berat praktis untuk pagi hari, energi penuh siap semangat lagi
27 / 11 / 2025 21:11 WIB
5 Resep inspirasi masakan tempe sederhana untuk sehari-hari
27 / 11 / 2025 20:11 WIB
5 Resep makanan harian favorit sederhana dan enak, mudah masaknya di bawah 20 menit
27 / 11 / 2025 19:11 WIB
9 Resep asinan buah segar ala rumahan, segar maksimal dan gampang dibuat
27 / 11 / 2025 17:00 WIB
















